Menampilkan postingan yang diurutkan menurut relevansi untuk kueri Resep Tahu Isi Udang. Urutkan menurut tanggal Tampilkan semua postingan
Menampilkan postingan yang diurutkan menurut relevansi untuk kueri Resep Tahu Isi Udang. Urutkan menurut tanggal Tampilkan semua postingan

Selasa, 28 Agustus 2018

Tips Membuat Tahu Isi Yang Enak


Tahu isi, salah satu cemilan favorit di rumahku. Aku suka, Yodha dan papinya juga suka. Cemilan mudah, murah meriah. Tapi kalau beli kok ada aja yang kurang sreg, ntah itu isiannya atau adonan pencelupnya. Kadang isiannya kurang gurih atau rasanya aneh, itupun cuma sedikit sekali isinya hihi.  Kadang pencelupnya keras atau alot, jadi kurang suka beli gorengan Tahu Isi, lebih sering bikin sendiri di rumah. Terakhir iseng beli harganya udah 2500 per biji, wo alah, mahal juga ya.. hahah.


Padahal membuat Tahu isi yang enak itu tidak sulit lho teman-teman. Suamiku sampai komen kalau beli tahu isi aneh rasanya dia bilang, lha cuma jualan gorengan bikin yang enak sekalian apa susahnya, kok ngga pada mau belajar gitu penjual gorengan pinggir jalan..hihi. Kalau di pikir-pikir ya iya sich, ngga susah sebenernya, bikin Tahu isi yang enak. Yuk simak tips dari aku ya teman-teman, siapa tahu bisa jadi ladang usaha juga nich. Banyak di pinggir jalan di jual aneka olahan Tahu isi, misal tahu is pedas, dll nyatanya laris manis juga.

Ini aku kasih resep yang tidak pedas, jika mau pedas seperti tahu is kekinian, tinggal di tambah cabai iris ya, di tumisan isinya. Rasa isian Tahu isi yang enak itu gurih ringan, dan terasa juicy tumisan sayurnya kalau kata Yodha..hihi. jadi ketika di gigit itu tumisan sayurannya terasa lembab, gurih dan enak, bumbunya ikut membasahi bagian dalam tahu pong, jadi akan terasa gurih juga tahunya...enak sekali. Sekali makan Yodha bisa habis 4 biji hihi.

Tahu yang enak untuk Tahu isi ini adalah Tahu pong, yang memang sudah di goreng kalau beli. Tahu pong ini bisa di jumpai di pasar, sudah di goreng, tinggal kita buka satu sisinya, maka dalamnya akan menjadi kantung tempat kita sisipkan tumisan sayuran. Tapi jika kesulitan mencari Tahu pong, kita bisa juga menggunakan Tahu putih yang di goreng terlebih dahulu. Atau bisa juga sich pakai tahu basah, tapi agak kesulitan biasanya asukin sayurannya. Kalau tahu isi pakai tahu putih basah di Yogya, namanya Tahu Susur, hihi. 

Untuk tumisan, biasanya sayur wortel dan kol, namun kadang di tambah taoge juga. Tapi Yodha kurang suka kalau pakai taoge, karena jika ada isian taoge yang keluar dan agak gosong kadang jadi pahit ya. Jadi aku biasa kol sama wortel aja sama daun bawang / sledri. Oh ya, jika mau lebih gurih, bisa di tambah 2 ekor udang ya di tumisan sayurnya teman-teman, udang yang masih segar gitu jadi terasa makin gurih dech. Aku di freezer selalu sedia udang segar untuk penyedap masakan di campur ke nasi goreng, cap cay, mie goreng, dll lebih enak rasanya.

Untuk adonan pencelupnya, itu jangan terlalu kental ya, agar tidak keras. Tambahkan sedikit tepung beras atau tapioka agar lapisan tepungnya lebih kres dan renyah hingga dingin, nggak alot.  Goreng tahu isi di minyak yang sudah di panaskan, goreng dengan cara di goreng agak banyak minyaknya atau tenggelam jadi matang sempurna secara keseluruhan. 

Untuk isian bisa variasi sich, bisa isi sayuran, isi tumisan soun, isi ayam atau jamur, udang, dll bahkan isi tumisan rebung juga enak lho. Tapi kali ini aku mau share aja resep Tahu isi sayuran favorit Yodha ya teman-teman, selamat mencoba ya jika suka...:)
TAHU ISI
Bahan : 
10 buah tahu pong, siap pakai 

Bahan pencelup :
100 gram tepung terigu protein rendah / sedang
2 sendok makan tepung tapioka
1/2 sendok teh bumbu kaldu bubuk / garam sesuai selera
1/2 cm kunyit, haluskan
1/4 sendok teh ketumbar, haluskan
1 siung bawang putih, haluskan
Air kira2 150 ml ( secukupnya hingga kental sedang adonannya )

Bahan isi :
2 buah wortel, potong korek api
1/4 buah kol, iris halus
1 sendok teh bumbu kaldu jamur bubuk dan garam secukupnya
Gula pasir 1 sendok teh
50 ml air
1 batang daun bawang, iris halus
2 ekor udang kupas ( bisa di skip )
Bumbu halus untuk tumis sayuran :
2 siung bawang putih , 3 siung bawang merah
1/2 sendok teh merica butiran

Cara Membuat :
Isi : Panaskan 1 sendok minyak goreng, tumis bumbu halus untuk sayuran, aduk hingga berubah warna. Masukkan wortel, tambahkan air, aduk hingga wortel layu, lalu masukkan sayuran dan bumbu lain. Masak hingga sayuran layu.
Ambil 1 buah tahu, beri isian secukupnya
Celup ke dalam bahan pencelup, lalu goreng hingga matang dan kecoklatan.

Rabu, 11 Agustus 2021

Tahu Isi Pedas

 


Tahu Isi Pedas Ala Chef Yodha

Selamat sore, it is 'Cemil Time'!
Sore ini Yodha pengin tahu isi, karena ini adalah gorengan favorit Yodha, aku suruh bikin sendiri saja, dia sudah bisa koq dan sudah biasa bikin sendiri.🙃 Yes dia mau bikin sendiri, kebetulan tugas-tugas sekolahnya sudah selesai jadi dia gampang disuruh-suruh.

Walaupun banyak yang jual tahu isi di luar tapi kebanyakan rasanya kurang cukup dengan selera kami sekeluarga, apalagi kalo melihat minyak goreng yang dipakai berkali-kali ... HeHe serem! Tapi beneran enak buat sendiri koq, lebih gurih, sesuai selera dan tentunya lebih sehat. Yodha suka tahu isi yang kulit adonannya tipis krispy seperti resep di bawah ini, kalau beli biasanya kulitnya tebal dan gurih tahu-nya kurang nendang.😀 Kalo bikin sendiri kan tahunya kita bisa pilih tahu yang enak dari pedagang pasar langganan.

Nah yuk kita praktekkan resep tahu isi kami, cek resepnya di bawah ini ya:


Tahu Isi Pedas

RESEP TAHU ISI PEDAS

Bahan :
  • 10 tahu kulit di Semarang namanya tahu Pong
Bahan Tumisan Sayuran :
  • 1 wortel, iris
  • 50 gram taoge
  • 1 daun bawang, iris
  • 1 sledri, iris
  • 3 cabe rawit, iris..ini kalau gak mau pedas di hilangkan saja ya
  • 2 ekor udang, geprek (ini buat aroma aja, bisa di-skip, tapi memang rasanya lebih gurih kalo ada satu dua ekor udang segar, kalau gak ada ya gak papa tetap enak. )
Bumbu Halus :
  • 2 bawang putih, haluskan
  • 1/4 sdk teh merica
Cara Membuat:
  • Tumis bumbu
  • Masukkan udang
  • Wortel, aduk-aduk hingga layu
  • Masukkan taoge, daun bawang, sledri
  • Masukkan 1 sdk teh kaldu ayam
  • 1 sdk teh gula pasir
  • Aduk rata..cicipi rasa dulu
  • Dinginkan, masukkan tumisan ke tahu Pong
  • Siapkan tepung
  • 100 gram terigu
  • 10 gram t beras
  • 10 gram t tapioka
  • 1 bawang putih haluskan
  • 1/4 sdk teh ketumbar bubuk
  • 1 sdk teh kaldu bubuk atau garam nya secukupnya
  • 200-250 air...adonan gak kental ya agar tipis luarnya dan renyah...
Selamat mencoba resep kami ya....

Celup tahu ke adonan.. goreng hingga agak kering luar
Segera santap pas hangat

**Bikinnya setengah jam..makan cuma 10 menit gak ada .. langsung habis sama aku dan pas Papiku pulang kantor tadi 😎🙃

Jumat, 20 Mei 2022

Tahu Isi Sayuran & Udang

 


Tahu Isi Sayuran & Udang


Selamat Sore,

Waktunya nyemil nich, makan gorengan lagi .... 🤣. Lha mau gimana lagi, ini request dari Yodha untuk bikin tahu isi lagi, lagian dia semangat bantu goreng juga tadi. 😀 Isinya juga minimalis sesuai bahan di kulkas.

Mau tahu bagaimana bikinnya? Nah simak resep di bawah ini.

RESEP TAHU ISI SAYURAN & UDANG

Bahan :
  • 20 buah tahu Pong, lubangi
  • Kalau pakai tahu putih, goreng hingga berkulit dulu.
Bahan Pencelup :
  • 200 gram tepung terigu protein rendah / sedang
  • 2 sdk mkn tepung tapioka
  • 2 sendok teh bumbu kaldu bubuk dan garam sesuai selera
  • 1/2 cm kunyit, haluskan
  • 1/2 sendok teh ketumbar, haluskan
  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • Air kira2 300-350 ml ( secukupnya hingga adonannya tidak terlalu kental )
Bahan isi :
  • 2 buah wortel, potong korek api
  • 50 gram tauge pendek / panjang
  • 50 udang segar, kupas, cincang halus
  • 2 sendok teh bumbu kaldu ayam bubuk , garam secukupnya
  • Gula pasir 2 sendok teh
  • 50 ml air
  • 1 batang daun bawang, 2 sledri, iris halus
  • Bumbu halus untuk tumis sayuran :
  • 2 siung bawang putih , 3 siung bawang merah
  • 1/2 sendok teh merica butiran
Cara Membuat :
  • Isi : Panaskan 1 sendok minyak goreng, tumis bumbu halus untuk sayuran hingga harum, masukkan udang, aduk hingga berubah warna. Masukkan wortel, tambahkan air, aduk hingga wortel layu, lalu masukkan sayuran lain dan bumbu lain. Masak hingga sayuran layu.
  • Isikan ke tahu, celup adonan tepung, goreng hingga matang.
  • Minyak sudah panas ya ketika adonan masuk, agar langsung mengembang, jadi hasil adonan kulit cantik dan tdk akan lepas
  • Biarpun cuma Tahu Isi... tetap enak Alhamdulillah.. apalagi disajikan di piring cantik ya 💕
  • Kenalin nich koleksi dinner set dan tea set baru edisi lebaran dari IG @sango_id ...seri Peacock Garden.
  • Motifnya cantik dan ekslusif yaa...
  • Tersedia paket hampers untuk Lebaran nich untuk edisi terbaru ini...bisa dinner set atau tea setnya...
  • Yuk yang lagi cari2 hampers.. untuk Lebaran..cocok banget ini....berkelas dan lebih awet kan disimpan dan dipakai penerima ❤️
  • Produk terbaru dari IG @sango_id ini bisa di dapatkan di official store Sango di Tokopedia yaa teman-teman...
Selamat mencoba!

Rabu, 21 Desember 2016

Tahu Hot Jeletot Ekonomis


Kemaren ada teman yang wa aku nanyain resep Tahu Hot Jeletot. Karena penasaran apa itu..aku cari di Google. Wo alah..ternyata sejenis tahu isi pedas..atau Gehu Pedas, atau Tahu Mercon, hampir sama lah ya. Temen nanyain resep yang ekonomis tapi enak untuk usaha. Baiklah..kalau sekedar Tahu Isi di buat pedas, mudah lah ya..aku buatin resepnya ini. Semoga bermanfaat untuk teman-teman yang lain juga yang suka Tahu isi pedas.


Dulu aku pernah posting juga sich, tapi pakai udang. Jika untuk usaha kan agak mahal jadinya biaya produksi, jadi aku buatin yang ekonomis, isi sayuran aja ya. Rasanya tetap enak kok. Buktinya, Yodha tadi habis 6 biji lho tadi..hihi. Jadi..jika mau usaha, walau bahan ekonomis, tetap bisa enak kok teman-teman. Oke..tipsnya adalah pilih Tahu pong yang enak ya. Jika menemukan Tahu Pong yang terlalu kering, itu agak kasar di lidah. Cara membuatnya lebih empuk dan lembut lagi, bisa di rebus sebentar di air mendidih sebelum di isi bahan isian ya. Dnegan cara ini, minyak yang terkandung di tahu pong juga akan keluar.

Oke..selamat mencoba teman-teman, ini dia resepnya ya...jam segini baru sempat posting hihi..
Tahu Hot Jeletot
Bahan : 
10 buah tahu pong, siap pakai 

Bahan pencelup :
100 gram tepung terigu protein rendah / sedang
2 sendok makan tepung beras
1/2 sendok teh bumbu kaldu bubuk / garam sesuai selera
1/2 cm kunyit, haluskan
1/4 sendok teh ketumbar, haluskan
1 siung bawang putih, haluskan
Air kira2 150 ml ( secukupnya hingga kental sedang adonannya )

Bahan isi :
2 buah wortel, potong korek api
1/4 buah kol, iris halus
1 sendok teh bumbu kaldu ayam bubuk dan garam secukupnya
Gula pasir 1 sendok teh
50 ml air
1 batang daun bawang, iris halus
5 - 8 buah cabai rawit merah ( sesuai selera pedasnya ) , iris halus  
Bumbu halus untuk tumis sayuran :
2 siung bawang putih , 3 siung bawang merah

1/2 sendok teh merica butiran

Cara Membuat :
Isi : Panaskan 1 sendok minyak goreng, tumis bumbu halus untuk sayuran, aduk hingga berubah warna. Masukkan wortel, tambahkan air, aduk hingga wortel layu, lalu masukkan sayuran dan bumbu lain. Masak hingga sayuran layu.
Ambil 1 buah tahu, beri isian secukupnya
Celup ke dalam bahan pencelup, lalu goreng hingga matang dan kecoklatan.


Kamis, 13 Oktober 2016

Tahu Isi Sayur &Telur Puyuh



Aku tuch suka banget sama yang namanya Tahu..tahu apa aja..kok selalu tergoda untuk beli..jika di tawari..hihi. Bahkan di budhe sayur..kalau udah kesiangan ke rumah..cuma bawa tahu dan tempe..tetep aku beli walau cuma beli tahu sebungkus..hihi. Kemaren Budhe sayur cuma ada Tahu Pong sebungkus..langsung aku ambil dech.

Pengen masak sayur tahu pong sama kacang tolo pedes. Tapi waktu Yodha pulang sekolah..dia minta snack. Waduch..belum bikin apa-apa. Aku tawari tahu isi aja..dia mau. Akhirnya buat sebentar dan anget-anget di makan mendung-mendung kelabu gitu..Yodha habis 4 biji. Wuaaa..senengnya hatiku liat perut Yodha semakin gembil..karena dia senang makan dan ngemil. Maaf ya teman-teman..ini Emaknya rada lebay...telat liat anaknya suka makan..jadi senengnya tuch di sini..di hatiku..hihi.

Yodha memang termasuk telat doyan makan semua..baru kelas 4 dan 5 ini..jadi sekarang badannya udah seksi berisi...hahah. Suka di ledekin sama Papinya..karena saingan makan sekarang. Hobbynya makan jamur dan seafood sekarang. Ini tadi udah pesan sponsor..minta Cumi bakar buat makan malam. Wis..pokoke apa aja dech yang di sukai Yodha...aku masakin..soalnya lagi ngerasain *Golden Momen dia yang suka makan...kalau dulu kan *picky eater banget Yodha tuch.

Okeh dech langsung saja ini dia resep Tahu Isi favorit Yodha..
Tahu Isi Sayur & Telur Puyuh

Bahan :

Bahan :
10 buah tahu pong
10 buah telur puyuh rebus, kupas
250 gram wortel, rebus sebentar, potong korek api
3 lembar kol, iris halus
2 batang daun bawang, iris halus
2 ekor udang segar ( atau ganti ebi 1 sendok teh )
2 sendok teh gula pasir
1 sendok teh kaldu ayam atau garam sesuai selera

Bumbu halus :
3 buah bawang merah
2 siung bawang putih
1/4 sendok teh merica butiran

Cara Membuat :
Tumis bumbu halus hingga matang dan harum
Masukkan udang, telur puyuh, sayuran serta semua bumbu 
Aduk rata dan masak sambil di aduk-aduk hingga bumbu meresap
Koreksi rasa
Dinginkan

Adonan pencelup :
75 gram tepung beras
50 gram tepung terigu protein rendah
200 ml air
1/4 sendok teh baking powder

Bumbu halus :
1 siung bawang putih
1/4 sendok teh ketumbar
1 cm kunyit
1/2 sendok teh kaldu ayam dan Garam sesuai selera 

Penyelesaian :
Siapkan adonan pencelup
Isi tahu pong dengan adonan isi secukupnya, beri masing-masing isian satu butir telur puyuh
Celup ke adonan tepung, goreng hingga matang
Sajikan hangat dengan cabai rawit..hemm enak..!

Jumat, 09 September 2016

4 masakan fenomenal tahu yang sederhana

4 masakan fenomenal tahu yang sederhana – tahu mungkin sudah tiak asing banget terdengarnya dikalangan semua masyrarakat, karena tahu ini bahan yang sederhana sekali yang gampang ditemukan dan didapatkannya dimana saja. Dengan harga yang relapan terbilang murah ini tidak sangka-sangka bisa dijadikan masakan enak yang beragam dan cantik serta unik, jangan hanya karna murah anda tidak mau membelinya dan karna dijualnya sembarang anda tidak menyukainya. Dibalik semua itu ada sesuatu yang terdapat didalam tahu yang mengandung banyak manfaat dan khasiatnya untuk kesehatan.

Sajian sedap kini menjadi menu favorit dalam keseharian sebuah keluarga untuk memberikan yang terbaik dan agar tidak merasa bosan untuk makan masakan rumah sendiri dan menjadikannya betah dirumah. Dan ada juga kini yang lagi terkenal atau yang lagi ngetren-ngetrennya didalam sbuah masakan jajanan yang terbuat dari bahan utama tahu ini sangat membuat phenomenal sekali dikalangan masyarakan dan khususnya anak muda (abg). Nah dari contohnya yang lagi membuming tahu bulat, disetiap oinggir jalan raya pasti ada dan yang lebih uniknya yaitu dijualnya di mobis, semua serba dimobil dengan yelyelnya yang kocak (tahu bulat digoreng dadakan dimobil haneuthanateut ) haha lucu banget kan, pasti anda menemukan didaerah jawa barat.

4 masakan fenomenal tahu yang sederhana

Kayanya anda mulai penasaran yah hehe.. jangan sampe dibilang ketinggalan jaman deh karna belum pernah nyobai masakan-masakan ini. Jelas lebih mudah bila ingin membuatnya sendiri dirumah, dan jangan khawatir ini gak bikin bete tidak juga untuk membutuhkan waktu yang lama untuk sampai pada tahap sempurna dan matang serta nikmat.

1. Tofu Asam Pedas Lezat Istimewa Wow
Tofu Asam Pedas Lezat Istimewa Wow
Tofu Asam Pedas Lezat Istimewa Wow
Tofu merupakan sejenis dari tahu juga yang sangat enak, tofu ini berasal dari jepang yang sangat terkenal dan bisa dijadikan masakan apa saja yang paling lezat. Tahu juga sebagai nama lain dari kejunya orang Asia, Berikut resep tofu asam pedas.

Bahan-bahannya:
  • 1 buah egg tofu
  • 30 gram tepung maizena
  • Minyak untuk menggoreng
Bahan Saus Asam Pedas:
  • 1 sdm minyak untuk menumis
  • 1 siung bawang putih, dicincang halus
  • 1 buah cabai merah, diiris serong
  • 1/2 buah tomat merah, cincang kasar
  • 1/4 buah bawang bombay, diiris panjang
  • 2 buah cabai rawit merah, diiris
  • 4 sdm saus sambal
  • 1/2 sdt garam
  • 100 ml air
  • 1/2 sdm gula pasir
  • 1 sdt maizena, larutkan dam 1 sdm air
Cara membuat Resep Tofu Asam Pedas Lezat Istimewa Wow:
  1. Potong egg tofu menjadi 8 bagian. Kemudian lumuri dengan tepung maizena
  2. Panaskan minyak , gorengkan egg tofu yang sudah dipotong hingga berwarna kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan
  3. Cara membuat saus:
  4. Panaskan minyak, tumiskan bawang bombay, bawang putih, cabai rawit merah, dan cabai merah sampai tercium bau wangi atau harum. Tambahkan tomat, saus sambal, garam, dan gula pasir. Aduk rata
  5. Tuangkan air, dan masak sampai mendidih. Kentalkan dengan larutan maizena, lalu masak sampai meletup-letup. Angkat
  6. Siram diatas tofu yang sudah digoreng. Siap sajikan
2. Tim Tahu Seafood Sederhana
Tim Tahu Seafood Sederhana
Tim Tahu Seafood Sederhana
Olahan dari bahan yang sama tahu ini juga kini dijadikan special masakan kelas atas yang sering disajikan direstoran berbintang. Seafood kini menjadi tahu olahan yang dipilihnya, dari bahan yang digunakan biasa dan cara membuatnya gampang sekali.

Bahan-bahannya:
  • 2 buah tahu cina
  • 75 gram udang kupas, dicincang kasar
  • 75 gram cumi-cumi, dicincang kasar
  • 1 siung bawang putting, dicincang halus
  • 25 gram tepung kanji
  • 1 putih telur
  • ½ sdt garam
  • 1 batang daun bawang, diiris halus
  • ½ sdt bubuk merica
Bahan saus (campur menjadi satu)
  • 2 siung bawang putih, dicincang halus
  • 1 buah cabai merah besar, buang bijinya, kemudian cincang kasar
  • ½ sdt saus tiram
  • 1 sdt kecap asin
  • 50 ml air
  • ¼ sdt gula pasir
  • ½ minyak wijen
Cara membuatnya:
  1. Cuci tahu cina, kemudian potong menjadi 6 bagian, keruk sedikit bagian tengahnya
  2. Campurkan udang yang sudah dicincang kasar, cumi-cumi yang sudah dicincang kasar, putih telur, sisa tahu yang dihaluskan, bawang putih yang sudah dicincang halus, daun bawang yang sudah diiris halus, garam dan merica. Adukkan sampai merata
  3. Kemudian masukkan tepung kanji. Adukkan kembali sampai merata
  4. Ambil tahu, beri adonan udanng ditengahnya. Tata dalam pinggan tahan panas. Siram dengan saus
  5. Kukuskan selama kurang lebih 20 menit sampai matang, angkat. Sajikan tahu bersama sausnya
Tahu pedas rasa yang nikmat guri-gurih nyoy
Tahu pedas rasa yang nikmat guri-gurih nyoy
Nah kalo yang satu ini jajanan anak muda yang paling banyak digemari dengan rasa yang jeletot pedasnya terasa menusuk lidah hehehe. Kini menjadi buruan anak muda saat berkumpul nongkrong-nongkrong gitu diacara.

Bahan isi:
  • 2 batang daun seledri, Rajang halus
  • 1 batang daun bawang, Rajang halus
  • 125 gram taoge, buang ekor, cuci, tiriskan
  • 2 buah wortel, serut kasar memanjang
  • 4 lembar kol, rajang halus
  • Bila yang suka daging bisa ditambahkan daging ayam secukupnya, cincang
Bumbu isi:
  • 15  buah cabai rawit merah, cincang
  • 3 siung bawang putih, cincang
  • 4 butir bawang merah, cincang
  • ½ sdt merica
  • ½ sdt garam
  • bagi yang suka buah bawang Bombay bisa di tambah ½ ,cincang
  • ½ sdt kaldu bubuk atau penyedap ras sesuai selera
Bahan lapisan (campur rata):
  • 1 sdm tepung tapioka atau aci
  • 2 sdm tepung beras
  • 125 gram tepung terigu
  • ½ sdt garam
  • 1 sdt ketumbar bubuk sebatang daun bawang, iris dengan halus
  • 220 ml air
Cara membuatnya:
  1. Keluarkan sebagian isi tahu yang sudah di goreng dengan menyobek salah satu bagian sisinya. tumis isian tahu yang sudah di keluarkan tadi bersama, semua bahan dan bumbu isian yang termasuk daging & sayur dengan sedikit minyak mendidih, kemudian angkat tiriskan.
  2. Beri isi tahu dengan bahan isian yang sudah di tumis hingga penuh. Rekatkan sisi yang di sobek dengan adonan pelapis lalu celupkan tahu pedas ke dalam adonan lapisan tahu pedas tersebut sampai merata. Goreng dengan minyak panas di atas api sedang hingga matang di ke dua sisi, angkat dan tiriskan dan segera sajikan
Tahu Berontak Isi Jamur Hot Raja
Tahu Berontak Isi Jamur Hot Raja
Haha adadaja nih semakin sini, tahu dibikin berontak…..eits bukan berarti tahunya yang berontak gajelas, tapi tahu yang isinya berontak dengan rasa hot gila abis. Dan isinya bukan seperti gehu, isinya itu dengan jamur segar yang kaya akan khasiatnya.

Bahan-bahan yang digunakanny:
  • 5 buah tahu potong
  • Minyak gorengsecukupnnya
  • 2 siung bawang putih, dicincang halus
  • 2 buah cabai rawit merah, diiris serong
  • 3 butir bawang mmerah, dicincang halus
  • 4 buah jamur merang, dipotong dadu
  • 3 buah bakso sapi, dicincang kasar
  • 3 buah jamur kuping, diiris halus
  • 1 sdt kecap ikan
  • 1/4 sdt garam
  • 1/8 sdt gula pasir
  • 1/2 sdt bubuk merica
  • 1/2 sdt bubuk merica
Bahan pelapisnya (diaduk rata)
  • 50 gram tepung terigu
  • 100 ml air
  • 15 gram tepung beras
  • 1/2 sdt bubuk merica
  • 1/4 sdt garam
Cara membuat Tahu Berontak Isi Jamur Hot Raja:
  1. Gunting salah satu bagian sisi tahu. Sisihkan
  2. Tumis bawang putih yang sudah dicincang halus, bawang merah yang sudah dicincang halus, dan cabai rawit merah yang sudah diiris serong sampai tercium bau wangi dan harum. Masukkan jamur merang, bakso sapi dan jamur merang. Aduk rata
  3. Tambahkan kecap ikan, gula pasir, garam, dan merica bubuk, aduk rata. Masukkan daun bawang. Masak sampai matang
  4. Ambil tahu pong, masukkan isian. celupkan kedalam larutan tepung
  5. Panaskan minyak goreng, goreng tahu diatas api yang sedang sampai matang. Angkat, tiriskan dan sajikan

Rabu, 01 September 2021

Tahu Petis Khas Semarang


Tahu Petis Khas Semarang

Selamat siang, 

Ibu CerMat asal Semarang pasti kenal betul dengan camilan khas yang satu ini. Yup, Tahu Petis!


Tahukah Ibu, ternyata tahu pong yang dinikmati bersama harumnya bumbu petis ini kaya akan protein, mineral, dan kalsium yang bisa menjadi alternatif daging, lho 😱 Hihi, camilan khas Nusantara memang nggak ada duanya ya!

Share yuk, Kota Semarang punya makanan apa lagi nih yang patut dicoba Ibu CerMat lainnya?

-------------------------------
Resep Tahu Petis
-------------------------------

Bahan Tahu:
  • Minyak Goreng Fortune
  • 10 bh tahu putih uk. Kecil
  • 1/2 sdt garam
  • Air secukupnya
  • Cabai rawit hijau secukupnya

Bahan Sambal Petis:
  • 100 gr petis udang
  • 1 siung bawang putih, haluskan
  • 3 bh cabai rawit merah, haluskan
  • 100 ml air
  • 1/2 sdt gula pasir
  • Garam secukupnya

Cara Membuat Sambal Petis:
  1. Panaskan sedikit Minyak Goreng Fortune, tumis bawang putih dan cabai rawit halus hingga terasa harum.
  2. Masukkan petis udang dan tuang sedikit air, aduk merata. Beri gula pasir dan garam.
  3. Masak sampai matang dan bertekstur kental. Koreksi rasa, lalu tuang ke dalam mangkuk dan sisihkan.

Cara Membuat Tahu Petis:
  1. Cuci bersih tahu putih, lalu rendam dengan air garam selama 15 menit.
  2. Goreng tahu putih menggunakan Minyak Goreng Fortune yang telah dipanaskan, tunggu hingga matang dan berwarna keemasan. Angkat dan tiriskan.
  3. Belah tengah tahu goreng tanpa terputus, lalu isi dengan sambal petis secukupnya menggunakan sendok.
  4. Sajikan dengan cabai rawit hijau sesuai selara.
Selamat mencoba !



Kamis, 02 Februari 2017

Korean Dumpling ( Mandu )


Minggu kemaren akhirnya bisa nonton Drama Korea yang penuh greget ceritanya, jadi nonton sampai selesai dari episode awal hingga akhir tamat..hihi. Biasanya..kalau kurang sreg ceritanya...langsung di aku cepetin ke endingnya..hihi. Seperti waktu nonton Lee Min Ho di The legend of blue Sea..yang ceritanya tentang putri duyung yang terdampar di dunia manusia...hemm...kurang bagus menurutku..ceritanya kok kurang greget dan datar-datar aja, sedikit kurang masuk akalnya kebangetan..ini drama Lee Min Ho terakhir nich kurang nendang ceritanya dan jadi kurang berkarakter nich Opa satu ini..hihi. Yang bagus dan paling aku suka tuch waktu dia main di City Hunter. Jadinya..habis nonton episode tiga langsung ke episode terakhir...hahah.


Nonton beberapa judul lain ya gitu kurang oke..ada Taecyeon di Touching You..kurang greget juga ceritanya...ada Entourage yang tentang artis-artis..juga biasa aja. Terus nonton Seven First Kiss yang bertabur bintang top dan keren...ada Lee Min Ho, Lee Choe Hee, Choi Ji Woo, Lee Joon Ki, Park Hae Jin, Ji Chang Wook,Taecyeon ...yang ini lumayan..tapi sedikit konyol dan nggak masuk akal juga sich..tapi lumayan juga jika cuma buat hiburan sepintas hihi. Di drama ini bisa lihat cowok-cowok keren dan cowok impian setiap wanita..ganteng , tampan, kaya atau terkenal...hahah. Tapi kelihatan banget kalau drama ini tujuan utamanya untuk ngiklanin salah satu Shopping mall ternama di Korea..mungkin sponsornya kali ya..hahah. Jadi ceritanya seorang pegawai mall yang di usia 25 belum pernah pacaran atau merasakan first kiss, terus ada ibu peri yang belanja ke maal..( aneh kan !..hahah )..yang memberi dia kesempatan berkencan dengan cowok-cowok keren, ada pengusaha..artis..dll, nggak tanggung-tanggung 7 cowok keren sekaligus....pokoke yang aku sebut di atas...hahah. Jadi ceritanya seperti rangkuman berbagai adegan drama Korea..tapi ini versi lucunya..lumayan lah..walau kurang greget aja..lha wong tujuannya cuma promo Mall bertabur bintang top sepertinya...Lol..! 

Ada satu lagi yang bagus nich tapi baru tayang di One..baru 4 episode...Ji Sung di drama terbarunya Innocent Defendant..kalau ini sudah pasti jaminan bagus karena acting Ji Sung yang oekh banget di setiap dramanya...ceritanya mengharu biru tentang seorang jaksa yang baik, tapi berusaha menangkap seorang pembunuh yang kebetulan anak pengusaha, tapi Ji Sung ini malah di jebak dan di fitnah membunuh istri dan anaknya hingga di penjara dan di ancam hukuman mati...nanti aku ulas lagi ya...soalnya masih proses tayang. Yodha ikut nonton kalau ini..suka..dan dia gemes banget sama karakter jahatnya yang beneran jahat..hahah.

Nah..ada satu drama yang berhasil menyentuh hatiku..hihi...Sweet Stranger..yang main Kim Young Kwang sama Soo - Ae. Awal nonton nggak berharap banyak..eh ternyata menarik ceritanya. Jadinya dari awal hingga akhir aku selesai juga nonton..ada alur yang menarik..dan kharakternya aku suka. Ada cerita back ground Gangsters nya juga..dan ada makanannya..hahah. Aku suka juga cerita yang bertema Gangsters kalau drama Korea..soale pas banget gambaran Gangsters ala Go Nam Gil..yang ganteng..tinggi besar, coll tapi baik hati dan perhatian..hihi. Gangters yang baik hati...lol..tapi akhirnya berubah jadi orang biasa yang jualan Pangsit Korea ( Mandu ). Ceritanya nich awalnya bikin syok..dia jadi ayah tiri dari seorang gadis yang di tinggal meninggal ibunya. Tapi ternyata bukan Ayah tiri beneran, tapi cuma cara agar dia bisa melindungi tanah dan properti dari Ibu gadis itu. Jadi cerita seputar perebutan tanah dan juga cinta keduanya. Yang pasti banyak adegan dia bikin Pangsit Korea..jadilah aku pengen coba lagi bikin Mandu ini..hihi.

Kemaren beberapa waktu lalu mencoba bikin, tapi belum berhasil..karena aku salah pakai tepung terigu protein tinggi..jadi adonan malah elastis nggak bisa di tipiskan. Nah..setelah liat drama Sweet stranger, jadi termotivasi bikin lagi..dan akhirnya kemaren berhasil bikin kulitnya. Horee...mudah saja sich sebenernya. Cuma aku nggak sabar jika menggiling satu persatu seperti Go Nam Gil kulitnya..jadi kemaren aku pakai cara cepat...aku giling pakai gilingan mie, terus aku cetak pakai cookie cutter..hihi. Hasilnya malah bisa sama tipis dan bentuknya juga, Yang jelas lebih cepat..hahah. 

Oke..aku share ya resepnya teman-teman..ini aku belajar takarannya dari berbagai blogger Korea...dan aku tulis aja resepnya ya..ini aslinya dalam takaran cup. Jika mau ganti gram, silahkan di lihat koversi cup ke gram di SINI. Adonan hasilnya lentur, mudah di tipiskan dan enak sekali di lipat-lipat. Aku jadi ketagihan melipat Mandu nich..hihi. Cuma kemaren lihat di drama tuch penasaran yang isi Kimchi..tapi aku ragu, nanti pada doyan nggak ya. Akhirnya aku isi udang cincang aja..yang ini sudah pasti langsung ludes, karena aku pakai isian udang seger yang manis dan fresh. Aku dan suami suka yang di kukus, Yodha sukanya yang di goreng. Enak banget...gurih udang berpadu adonan yang lembut.

Agar adonan dumpling lembut, tutup adonan dengan serbet ya jika selesai membuatnya agar tidak kering. waktu  mengukus juga sebelumnya di semprot dengan sedikit air permukaannya agar tetap lembab. Dan yang pasti harus di sajikan hangat sesaat setelah di kukus ya..biar makin nikmat. Wah..aku masih punya stok kulitnya, jadi pengen buat lagi  nich, tapi pakai ayam...hihi. Jadinya kok bukan isian Mandu ala Korea,...malah ala Chinese dumpling isiannya...hahah. Biasa tho..walau suka masak menu Korea, tapi tetap suka di utak atik sendiri biar lebih *emplokable* buat lidah lokal kita...lol..!

Oke dech ini resep Kulit Mandunya ya :

Bahan :
1 1/2 cup Tepung terigu serbaguna
1 sendok makan Maizena ( aku ganti potato starch..lagi nggak punya Maizena kemaren )
1/4 sendok teh garam
1/4 cup air panas

Cara Mmebuat :
Campur tepung trigu, tepung maizena dan garam dalam mangkuk
Buat lubang di tengah, tuang air panas
Aduk perlahan dengan spatula
Jika sudah tercampur tepung dan air jadi gumpalan, uleni dengan tangan hingga kalis lembut sekitar 3 menit
Tutup plastik  adonan, diamkan 20 - 30 menit
Bagi adonan menjadi bulatan kecil-kecil
Tipiskan higga berbentuk lembaran tipis bentuk bulat

Note :
Kalau aku pakai cara cepat, aku tipiskan semua adona di gilingan mie, allau aku cetak pakai cookie cutter..hihi. 
Jika mau di simpan, lapisi dengan tepung terigu setiap lembaran agar tidak lengket satu sama lain, bungkus plastik, simpan di kulkas ya

Untuk Isian, kalau ala Korea bisa macam-macam, ada yang isi sayuran..tahu, taoge, daging cincang, kimchi dll. Kalau aku isi udang aja yang gurih dan cepat buatnya.

Cara membuat isian Udang :
250 gram udang cincang halus
1/2 sendok teh jahe parut
1 sendok makan tepung sagu
1 sendok teh saus tiram
1/4 sendok teh minyak wijen
Sedikit garam dan merica 
1 batang daun bawang, iris halus

Cara membuat :
Campur semua bahan, aduk rata
Cicipi rasa dengan cara menggoreng atau merebus sedikit adonan hingga pas gurihnya

Penyelesaian :
Ambil selembar kulit Mandu, ber isi 1 1/2 sendok teh isian
Lipat hingga berbentuk setengah lingkaran, rekatkan, lipat bagian ujungnya dengan jari tangan hingga berbentuk lipatan-lipatan.
Kukus 15 menit hingga matang
Sajikan hangat
*atau bisa di goreng di minyak banyak hingga renyah atau pan fried dengan sedikit minyak

 




Rabu, 12 Juli 2017

Tahu Petis Pedas




Pagi-pagi kok kepengen nyemil Tahu Petis. Sekalian aja dech upload untuk produk-produk jualan. jadi selain aneka Tepung aku juga jual produk umkm dari Jawa Tengah ya teman-teman yang unik dan tidak ada di daerah lain, misal terasi Juwana, atau Petis yang khusus untuk isian Tahu Petis seperti ini, sepertinya hanya di Semarang adanya..atau di Sidoarjo kali juga ada ya, Tapi bedanya..kalau yang khas Semarang ini lembek meleleh, biasa di gunakan untuk isian Tahu Petis khas Semarang.



Penyajiannya ya memang nggak rapi gitu, sebagian petis di biarkan meleleh..hihi. Walau penampakan hitam gitu, tapi rasanya enak lho ini teman-teman. Gurih manis, ada aroma udang samar-samar. Jadi memang rasa petisnya nggak sekuat petis untuk bumbu masakan. tapi justru itulah yang khas dan bikin enak..jadi nggak mblenger gitu.

Untuk resepnya sangat mudah, Tahu di rendam sedikit garam, goreng hingga agak kering, tapi dalamnya masih basah. Setelah itu, isi dengan adonan Petis. Jika mau pedas, bisa di tambahkan bumbu lagi, Cabe dan Bawang. Contoh resep Tahu Petis yang pakai Petis gurih manis ini, sebagai berikut ya :

Tahu Petis Pedas

Bahan :
10 buah Tahu Goreng
100 gram Petis gurih manis
1 siung bawang putih
1/4 sendok teh garam
5 buah Cabai rawit hijau
1/2 ruas jari temu kunci

Cara Membuat :
Haluskan semua bumbu, campur dengan Petis yang sudah di kukus sebentar, isikan ke Tahu goreng yang masih hangat, sajikan segera.

Nama Produk :
Petis Udang

Kemasan :
500 gram

Produksi :
UMKM Semarang

Kegunaan :
Untuk isian Tahu Petis Semarang, sudah gurih manis, jika suka pedas bisa di tambah bumbu lagi
Langsung di makan atau bisa di kukus sebentar.

Order :
Sms atau wa 089654712500

Rabu, 24 Mei 2017

Lumpia Semarang Gurih


Lama nggak bikin Lumpia...hihi. Beragam resep Lumpia udah pernah aku share di web ini, dari yang versi Lumpia semarang goreng, basah, manis, hingga penggantinya pakai Bengkoang jika tidak ada rebung, lumpia sayur, tahu, jamur dll..semua ada di webku. 

Aneka resep Lumpia silahkan cek di link berikut ya, siapa tahu bisa jadi ide menu untuk takjil buka puasa...buat penyuka gorengan. Jadi..kalau biasanya berbuka dengan yang manis itu sunnah...kalau berbuka dengan gorengan..wajib..hahah...kadang kalau guyonan penyuka gorengan gitu ya. Tapi memang nikmat, berbuka dengan gorengan anget-anget ketika sudah hilang dahaga dengan minum minuman manis, dll.


Jadi silahkan di pilih mau bikin Lumpia apa ya teman-teman. Untuk kulit Lumpia, jika yang tipis aku lebih suka beli, praktis di sini banyak. Karena jika buat sendiri, repot dan ribet. Aku yang bikin biasa yang di dadar jika ingin kulit lumpia yang beda. Kalau yang di beset itu agak susah prosesnya. Jadi adonan seperti adonan roti yang lembek gitu kemudian di besetkan ke wajan besi panas. Jadi hasil bisa tipis. Aku pernah lihat di sentra industri kulit lumpia di Kranggan, kalau melihat sich mudah, tapi prakteknya susah..hahah. Kalau mau kursus di sana juga bisa lho..tapi mahal aku pernah tanya..3 jutaan..hahah. Ah..mending beli kulit lumpia jadi mah kalau aku..3 ribu bisa dapat 15 lembar udah tinggal bungkus...hahah. 

Oke..jadi hari ini aku mau share resep Isian Lumpia Semarang yang versi gurih ya. Jadi di Semarang itu Lumpia di pinggir jalan kebanyakan itu manis sekali...karena over kecap atau gula. Menurutku malah mblenger rasanya. Apalagi yang beli di pinggir-pinggir jalan. Jika mau Lumpia yang enak dan soft rasanya bisa di coba di Lumpia Gang Lombok. Di situ ringan aja isinya enak. Nah..kalai ini aku mau share isian Lumpia Semarang  yang rasanya ringan gurih aja..nggak manis banget.

Isian kulit Lumpia rebung banyak yang mengeluhkan aromanya yang agak kurang sedap. Sebenernya jika fresh..rebung itu nggak bau lho teman-teman. Yang bau itu biasanya sudah lama di rendam di air, atau rebung kaleng. Alhamdulillah kalau di pasar dekat rumah banyak rebung fresh yang baru terus. Tapi jika buat teman-teman, jika menemukan rebung yang kurang segar, rebus bebeberapa kali ya agar berkurang aromanya. Bumbuin dengan lebih kuat, tapi tetap seimbang ya gurihnya.

Oke..aku share resepnya ya..semoga bermanfaat buat teman-teman..dan selamat mencoba ya...:
Lumpia Semarang Gurih

Bahan :
Kulit Lumpia Siap Pakai

Bahan Isian :
500 gram Rebung segar , potong korek api, rebus
100 gram Udang segar, kupas, cincang kasar
1 sendok makan gula ( sesuai selera )
1 sendok teh kaldu jamur / ayam dan garam sesuai selera
2 sendok makan saus tiram
2 - 4 butir Telur ( jumlah telur sesuai selera, makin enak jika banyak telurnya )
100 ml air

Bumbu Halus :
6 butir bawang merah
2 siung bawang putih
1/2 sendok teh merica butiran

Cara membuat :
Tumis bumbu halus hingga harum dan matang
Masukkan Udang, aduk hingga berubah warna, sisihkan di pinggir wajan
Masukkan telur, buat orak arik
Masukkan rebung, air dan bumbu lain, aduk rata
Masak hingga meresap dan agak kering
Siapkan kulit lumpia, beri isi secukupnya
Gulung, rekatkan ujungnya dengan putih telur
Goreng hingga matang
Sajikan hangat ya, agar tetap kres rasanya


Sabtu, 23 Juni 2018

Menu Sehat Minggu Ini, Nasi Goreng Kongbap Gulung


Halloo...ketemu lagi denganku di dapur teman-teman....

Libur Lebaran sudah usai ya, waktunya kembali berkreasi di dapur sendiri setelah liburan Lebaran kemaren banyak piknik dan kulineran di luar ya...hihi.


Yuk kita kembali ke menu-menu sehat ala rumahan. Kali ini aku mau berkreasi dengan menu sehat yang menggunakan Kongbap. Aneka biji-bijian kaya serat yang sudah di kemas dalam satu kemasan prkatis, jadi tinggal kita tambahkan ketika memasak Nasi, jadi dech menu sehat ala rumahan yang enak, kaya serat dan praktis.

Praktis, karena dalam satu sachet kemasan Kongbap itu sudah lengkap kandungan aneka biji-bijian nya. Ada 3 varian Kongbap ya, yang pertama yang kemasan warna Orange, sudah sering aku post ya infonya. Satu lagi ada kemasan warna Kuning, minggu lalu juga sudah pernah aku ulas di SINI.

Nah kali ini aku masak Nasi Kongbap, memakai Kongbap yang warna hijau. bedanya hanya jenis biji-bjian yang terkandung di dalamnya kok. Jadi semua jenis kemasan Kongbap itu tetap kaya manfaat. Untuk yang warna hijau ini, ada kandungan Beras merah. Beras Hitam, Kacang Tanah, Kacang merah, Kacang Hijau, Beras ketan, Jagung, kacang Tholo, Kedelai Hitam, dan Kedelai Putih.

Kompelt banget kan, jadi sekali kita masak Nasi Kongbap nich, langsung kita bisa mendapatkan manfaat aneka biji-bjian bermanfaat dan kaya serat itu dech. Rasa nasi juga tidak banyak berubah kok, tetap enak dan bisa kita kreasikan jadi menu apa saja, seperti aku buat kali ini, aku buat Nasi Goreng Kongbap, terus di isi Ebi Furai yang gurih lalu masih di gulung dengan Telur dadar yang gurih juga, hemmm...komplet dech gizinya. 

Selain itu karena nasi gorengnya kita gulung, jadi lebih cantik  juga dech bentuknya. serta prkatis jika mau di kemasan untuk bekal anak sekolah...lebih menarik kan, dan juga anak-anak lebih mudah menikmatinya, bisa share juga dengan teman-temannya pasti anak-anak suka membawa bekal cantik ini teman-teman jika sudah mulai masuk sekolah nanti ya.

Oke, selamat berkreasi dengan Kongbap ya, oh ya, yang mau tahu info lebih banyak tentang Kongbap, follow aja ig nya ya di @kongbap.id...di sana lagi ada lomba kreasi menu Kongbap juga lho berhadiah total jutaan rupiah. Yuk ikutan teman-teman.

Oke, aku share resep lengkap menu Sehat ala Kongbap edisi minggu ini ya, selamat mencoba :)
Ebi Furai

Bahan :
250 gram udang, kupas, sisakan ekor, bersihkan, lumuri 1 sdk teh air jeruk nipis, cuci bersih.
2 siung bawang putih, haluskan
1/4 sdk teh merica bubuk
1/4 sdk teh garam
1/2 sdk teh saus tiram

Rendam udang 15 menit, di bumbu atas

Lumuri tepung terigu, celup kocokan telur, lumuri panko, goreng hingga matang

Nasi Goreng Kongbap

Bahan :
250 gram Beras Putih
1 bungkus Kongbap Hijau

Cara membuat :
Masak seperti menanak Nasi biasa di Rice cooker, tapi takaran air di tambah 50 ml.
Setelah matang dinginkan

Bumbu Nasi Goreng untuk 300 gram Nasi Kongbap :
2 butir bawang merah, iris tipis
1 siung bawang putih, cincang
1buah cabai merah, cincang

Tumis bumbu iris hingga matang, masukkan Nasi Kongbap
beri bumbu garam, merica saus tiram dan sedikit gula pasir
aduk rata dan masak hingga matang
Ratakan Nasi Goreng Kongbap, beri isi tempura Udang
Gulung, sisihkan

Telur dadar :
2 butir Telur
1/4 sendok teh kaldu jamur

Aduk rata, buat dadar, isi dengan Nasi Kongbap isi Tempura yang sudah di padatkan
Gulung hingga padat
Potong-potong
Sajikan untuk sarapan atau bekal sekolah si kecil, pasti dech mereka suka.
Selamat mencoba


Jumat, 23 September 2016

Resep acar kuah seafood dengan Tips terbaru

Resep acar kuah seafood dengan Tips terbaru – acar merupakan salah satu dari sajian masakan yang mempunyai daya Tarik tersendiri disetiap campuran bahannya yang mampu menghasilkan rasa enak dan lezat. Dalam setiap sajian acar sangat banyak sekali orang menggunakannya dengan bahan utamanya apasaja, namun bisa menjadikannya yang tidak disangka-sangka seperti yang biasa kita temukan dan sudah tidak asing lagi yaitu acar yang bahannya terdiri dari ketimun dan wortel lalu dipotong dadu berukuran kecilkecil kemudian dicampur dan diadukan serta menggunakan bahan penyedap lainny yang biasa dipakai untuk membuat rasanya menyatu.

Namun apakah anda pernah mendengar bila suatu masakan acar ini memiliki kuah, dan rasa kuahnya sangat gurih, namun rasa gurihnyta ini lain daripada yang lain karena campuran dari semua bahan dan tambahan bumbu penyedap yang menyatu rata. Mungkin ini bisa menjadikan santapat sehat, karena didalam acar kuahnya terdiri dari sayuran segar yang mengandung banyk manfaat dan khasiatnya untuk kesehatan apalagi vitaminnya semua pasti ada, dan ini sebagian sayuran yang dibutuhkan oleh tubuh sebagai asupan yang bergizi.

Terdiri dari sejenis hewan laut yaitu tergolong dalam ikatan ikan salah satunya ialah udang dan cumicumi, pernahkah anda mengetahui isi kandungan dari udang ini, nah kami akan sedikit memberi tahu manfaatnya yaitu bisa mencegahnya dari penyakit kanker, menjadi sumber omega 3, meningkatkannya nafsu makan, dan masih banyak lagi yang lainnya. Sama juga seperti halnya cumi-cumi laut ini bisa mengatasi penderita tumor, mengoptimalkannya sel darah putih, pembentukan sel darah merah, memperkuat tulan-tulang, serta masih banyak lagi yanglainnya yang masih belum tersebutkan satu persatu.

Untuk semua para pecinta masakan seafood tentu tidak ingin ketinggalan kan dengan menu masakan acar yang satu ini, dan ingin sekali segera mencoba dan mencicipinya secara langsung. Bisa juag anda membeliny ditempat resoran seafood namun harga terjangkau namun jangan hawatir bila ingin membuatnya dirumah dengan cara sederhana dan simple, akan kami sajikan resepnya dengan rinci dan terurai jelas serta lengkap juga dengan cara pengolahannya yang bisa dipraktekan sendiri dirumah masing-masing tidak menyusahkan apalagi meribetkan.
acar kuah seafood
acar kuah seafood
Bahan-bahannya:
  • 75 gram udang
  • 75 gram cumi-cumi, potong ring
  • 3 sdm air jeruk nipis
  • ½ sdt garam
  • Minyak untuk menggoreng
  • 5 butir bawang merah, cincang kasar
  • 3 buah cabai merah keriting, iris serong
  • 2 siung bawang putih, cincang kasar
  • 5 buah cabai rawit hijau utuh
  • 2 buah wortel, iris korek api
  • 10 batang buncis, potong 3 cm
  • 400 ml air
  • ½ sdt gula pasir
  • 1 sdm minyak untuk menumis
Cara membuat acar kuah seafood:
  1. Lumuri udang dan cumi dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan kira-kira 15 menit saja
  2. Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih sampai tercium wangi harum. Tambahkan cabai merah dan cabai rawit, masak sampai layu
  3. Masukkan wortel dan buncis, masak sampai setengah mateng. Masukkan udang dan cumi, aduk rata
  4. Tambahkan air, gula pasir, dan garam, masak sampai mendidih dan semua bahan matang. Angkat dan sajikan
Semua sudah selesai dengan rinci dan jelas, seperti biasa kalau masakan sudah matang bisa dengan siap anda sajikan hangat-hangat agar terasanya lebih nikmat dan pas, oh iya bisa anda sandengkan dengan tongseng ayam peda. Bisa dicoba didapur rumah anda, semangat

Rabu, 25 Januari 2017

Bakso Malang Komplet



Yodha sekarang sudah suka makan Bakso kuah. Dulu sich belum suka. Tapi sejak sering makan Bakso kuah ala Malang di Bakso Siboga di Paragon Mall atau Bakso Cak Man di Mall lain...dia jadi ketagihan Bakso ala Malang. Yupp..bakso ala Malang memang menggoda. Banyak banget godaan aneka gorengannya..hihi. Ada Bakso goreng yang lembut, ada aneka Pangsit isi goreng..pokoke menggoda iman. 

Tapi..jika beli di Mall kan lumayan mahal ya teman-teman..bisa 30 ribu lebih satu porsi. Bukan Emaknya Yodha dong jika nggak suka utak atik sendiri di dapur..hihi. Apalgi kemaren Yodha request..ingin makan Bakso Malang yang ada Bakso Gorengnya yang lembut. " Coba Mi..bikin..bisa lebih enak dari Cak Man ngga ?"..Katanya. Wah..ya siap Kak...siap ngarang maksudnya..hahah.

Tapi alhamdulillah berhasil bikin Bakso goreng yang kopong-pong. Karena bukan baru kali ini sich aku bikin Bakso goreng..udah sering dan berbagai versi. Tapi yang ini tantangan baru dari Yodha, karena dia ingin tektrure Bakso Gorengnya lembut. Jadi adonan aku buat sedikit lebih lembek dari biasanya...dan bisa kopong dalamnya. 

Trik agar adonan lembut, pakai food processor..harus ya, kecuali jika mau sedikit bersusah payah, bisa dech di mixer hingga lembut setelah daging ayam dan udang di cincang halus dulu. Kalau di blender, mungkin bisa juga, tapi nggak tau kenapa menurutku rasanya kok beda ya jika di blemder tuch seperti hilang gurihnya..hihi..terlalu halus hingga jadi bubur ya mungkin. 

Pemakaian tepung juga pengaruh, jika pakai tapioka saja, Bakso akan terlalu ringan dan mengembang, mudah mengkerut lagi. Jika pakai sagu aja, kadang terlalu berat. Kalau aku paling pas memakai Tepung Bakso..campuran keduanya..jadinya pas hasilnya pas. Tepung bakso ini buatan Umkm Jateng...dan sudah aku pasarkan sejak dulu dari awal aku jualan aneka Tepung online...dan jadi salah satu best seller jualanku juga. Jika mau coba sms aja atau wa ke 089654712500. 

Ini dia hasil Bakso gorengku kemaren..dan berhasil memenangkan tantangan Yodha..katanya.." Bakso Goreng Mami lebih enak..! "..Alhamdulillah...jadi hilang kan capek di depan kompor nungguin Bakso goreng kering dan kopong, jika anak kita bilang begitu ya teman-teman..hihi. Oke..aku share resepnya ya..semoga bermanfaat. Jadi..kunci bikin Bakso Kopong...ingat ya...harus sabar...dan telaten menggorengnya.


Bakso Goreng Kopong

Bahan :
150 gram daging ayam bagian dada
100 gram udang kupas
50 gram kulit ayam, cincang halus
1 putih telur
150 ml air es
2 bawang putih, haluskan 
1/4 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh gula pasir
1 1/2 sendok teh garam
200 gram Tepung Bakso ( bisa ganti tepung sagu jika tidak ada )

Cara membuat :
Masukkan daging ayam, udang, kulit ayam, bumbu, putih telur, air ke dalam food processor, proses hingga lembut.
Tuang ke mangkuk, masukkan tepung
Aduk ringan hingga rata, jangan di uleni
Panaskan minyak
Ambil segenggam adonan
Buat bulatan di antara antara jempol dan jari telunjuk..seperti kita  membuat bakso biasa, celup sendok ke minyak..lalu sendokan bulatan tadi, masukkan ke minyak. Tujuannyaa agar lebih mudah membentuk Bakso Gorengnya, karena adonan lembek
Goreng hingga matang dan kering sekitar 15 menit sekali goreng, api kecil saja ya hingga kopong Bakso gorengnya.
Note :
Tanda Bakso goreng sudah kering dan kopong itu jika kita biarkan di penggorengan tanpa kita aduk-aduk, tidak kisut lagi. Jika Bakso belum kering, jika kita biarkan dan tidak di aduk dan tidak kena minyak akan kisut kembali waktu di penggorengan, itu tandanya bagian dalam masih ada yang basah. 

Lihat foto di bawah ini ya...ini aku diamkan tanpa aku aduk-aduk, bentuknya tetap stabil, nggak kisut kan, tandanya dalamnya sudah kopong Bakso Gorengnya..dan jika di angkat, nanti jika dingin juga tidak akan kisut...karena struktur Bakso Goreng sudah terbentuk, kering luarnya dan berongga bagian dalam. Jadi..kuncinya itu..kesabaran ya..waktu menggoreng dan mengaduknya..selama kurang lebih 15 menit atau lebih, sesuai selera tingkat kekeringan yang di inginkan ya.



Satu adonan Bakso Goreng di atas, jadi banyak juga lho teman-teman. Selain aku buat Bakso goreng, aku buat juga Pangsit goreng, pokoknya lebih puas makannya. Daripada beli kan mahal ya, Bakso Malang ala Mall yang isi aneka Bakso Goreng dan Pangsit itu..ayuk bikin sendiri. Karena aku membuat Bakso Goreng ini untuk Yodha, dan hasilnya jadi banyak banget satu adonan, sampai aku simpan di freezer sebagian. Jadi sewaktu-waktu Yodha minta Bakso goreng, tinggal di panasin aja di Air Fryer.


Untuk resep kuah Baksonya, aku sudah share resepnya. Silahka lihat postinganku di SINI ya teman-teman. Untuk resep bakso bulat dan Tahu Baksonya, itu pakai daging Sapi. resep dan Tipsnya juga sudah pernah aku tulis di SINI. baksonya yang versi ekonomis, yang tepungnya lumayan banyak, tapi enak. Aku dan Yodha kok sama..kurang suka Bakso daging yang dagingnya dominan, malah mblenger aromanya..hihi. lebih suka yang kenyal kenyil ada tekture tepungnya juga.





Minggu, 22 Oktober 2017

Pangsit Goreng Bola Rambutan Kuah


Selamat hari Minggu teman-teman..hari ini aku masak yang ringan saja untuk Yodha. pangsit kuah...cuma bentuknya saja yang di bolak balik..hihi..biar nggak bosan. Kali ini aku buat Pangsit kuah bentuk bola-bola rambutan. Yodha suka jenis Pangsit goreng yang langsung di goreng dadakan gini...seperti Tahu bulat ya..hihi.

Maksudnya adonan yang langsung di goreng dalam kulit pangsit akan teras lebih gurih dan juicy. Kuncinya, tepungnya jangan terlalu banyak, agar adonan pangsit empuk dan terasa dagingnya. Jika kebanyakan tepung selain alot jug akurang gurih.

Selain itu gunakan daging ayam yang fresh, udang juga harus fresh agar tidak amis. Waktu menggoreng Pangsitnya, gunakan minyak agak banyak, jadi terendam..jadi akan matang sempurna hingga ke bagian dalam. 

Gunakan kulit Pangsit yang khusus goreng agar hasilnya bisa mengembang dan renyah. Jika menggunakan kulit pangsit untuk kuah, hasilnya bisa kurang renyah dan kadang berminyak. Kulit pangsit di gunting panang kecil-kecil. Adonan di bulatkan, di isi telur puyuh, lalu di gulingkan ke kulit pangsitnya. 

Adonan memang lembek, justru karena itu adonan bisa menempel ke kulit pangsitnya dengan baik. Waktu menempel adonan dengan kulit Pangsit, cukup di gulungkan saja, jangan terlalu di tekan-tekan ya teman-teman, agar hasilnya bisa mengembang dan cantik.

Agar lebih bergizi untuk anak-anak Pangsit goreng seperti ini bisa di campur aneka sayuran ya teman-teman, seperti Wortel, Daun Bawang, Brokoli, dll sesuai selera. Atau di beri campuran Tahu, bihun yang di rebus, dll..pokoknya satu menu bisa di kreasikan menjadi banyak macam sebenernya, jika kita mau kreatif.

Oke, selamat mencoba ya teman-teman...untuk resep adonan pangsit goreng rambutan sudah pernah aku upload di SINI, jadi aku share resep kuahnya saja ya. Selamat mencoba.
Kuah Pangsit 

Bahan :
800 ml kaldu Ayam bening ( liat di SINI cara membuat kaldu bening )
3 siung bawang putih, goreng, geprek
1 ikat daun sledri
1/2 sendok teh kaldu ayam / jamur dan garam sesuai selera
1/2 sendok teh gula pasir
1/4 sendok teh merica bubuk

Bahan Pelengkap :
bawang goreng, dan sledri cincang secukupnya
Sambal rawit dan kecap manis serta saus sambal jika suka
Daun slada secukupnya

Cara membuat :
Rebus kalsu dan semua bumbu hingga mendidih dan bumbu meresap
Sajikan Pangsit Goreng di piring
Beri pelengkap
Tuang kuah panas
Sajikan segera