Minggu, 18 September 2016

Cara Membuat Prekedel Kepiting yang Gurih dan Lezat

Resep Masakan Kepiting Terbaru 2016

KOKIBU - Halo Bundalovers, Selamat Malam. Semoga kalian semua di jauhkan dari penyakit alergi makan kepiting, karena resep kali ini berbahan dasar dari kepiting yaitu Resep Prekedel Kepiting. Kepiting merupakan salah satu Seafood yang banyak di gemari selain dagingnya yang lezat ternyata bisa juga kita buat menjadi prekedel. Bagaimana apakah anda tertarik untuk mencoba resep yang satu ini, silahkan di coba ya.

Bahan-bahan:
  • 350 gram Kentang
  • 5 ekor Kepiting besar
  • 2 btr Telur
  • 1 sdt Susu bubuk
  • Margarin (sesuaikan)
  • Minyak goreng

Bahan untuk bumbu :
  • 25 btr Merica
  • 4 siung Bawang putih
  • Garam (sesuaikan)

Cara Membuat:
  1. Pertama setelah bahan-bahan disediakan rebus kepiting hingga matang, angkat lalu dinginkan. Ambil daging kepiting di bagian dalam dan pisahkan bagian batoknya dan cuci hingga bersih.
  2. Kentang di rebus hingga matang lalu haluskan. Masukan susu bubuk, aduk dan sisihkan. Sediakan wajan dan panskan margarin, tumis bumbu yang sudah dihaluskan hingga aromanya harum. Tambahkan daging kepiting, aduk terus hingga dagingnya tercampur rata dan hancurkan, angkat
  3. Campurkan kentang dan kepiting, masukan 1,5 butir telur yang sebelumnya sudah di kocok hingga lembut, ambil batok kepiting lalu olesi dengan menggunakan sisa telur, masukan adonan hingga batoknya penuh baluri bagian atas adonan dengan sisa kocokan telur
  4. Panaskan minyak dan goreng hingga matang serta warnaya berubah kekuning-kuningan. Angkat
  5. Prekedel kentang siap untuk disajikan

Semoga resep yang satu ini membuat keluarga anda semakin senang dengan masakan yang satu ini, dan akan lupa untuk makan di luar. Terima Kasih.

Source: vemale.com/kuliner


EmoticonEmoticon