Menampilkan postingan yang diurutkan menurut tanggal untuk kueri Resep Cara Membuat Ayam Panggang. Urutkan menurut relevansi Tampilkan semua postingan
Menampilkan postingan yang diurutkan menurut tanggal untuk kueri Resep Cara Membuat Ayam Panggang. Urutkan menurut relevansi Tampilkan semua postingan

Sabtu, 11 September 2021

Quesadilla

 


Quesadilla - Ala Chef Yodha

Quesadilla adalah makanan khas Meksiko dan Tex-Mex yang berisi keju cair di dalam tortilla jagung atau tortilla tepung terigu. Kata quesadilla berasal dari bahasa Spanyol, arti harafiahnya 'suatu benda kecil yang mengandung keju'.

-----

Chef Yodha:

Variasi menu simple dan enak pakai kulit Tortilla ala Aku ya. Mamiku punya kulit Tortilla banyak di freezer, tugasku menghabiskan secepat mungkin. 😀

Aku suka buat Quesadilla yang diisi tumis daging atau ayam yang seperti aku buat ini, terus sudah pasti pakai keju mozzarella di dalamnya, agar nanti bisa meleleh menggiurkan.

Kalau bosan, aku buat ala pizza juga enak dengan toping sama.😋
Kulit Tortilla pakai merk 'La Tapatia' ini enak banget dan empuk, renyah, gurih dan bisa dibeli di Hypermart ya.

Resepnya aku ketik aja ya, aku agak sibuk banyak tugas sekolah jadi ngedit video cepat-cepat aja.😀 Resep video bisa dilihat di YouTube: https://www.youtube.com/watch?v=MWda78YwlxU

RESEP QUESADILLA

Bahan:
  • 250 gram ayam, cincang
  • 1/2 bawang bombai, cincang
  • 1 bawang putih, cincang
  • Tumis duo bawang
Cara Membuat:
  • Masukkan daging ayam, aduk rata hingga matang.
  • Masukkan jamur kancing 100 gram yang sudah di rebus, potong-potong.
  • Tambahkan bumbu
  • 3 sdk mkn saus tomat
  • 1 sdk mkn saus bbq
  • 2 sdk teh gula pasir
  • 1/2 sdk teh merica
  • 1 sdk teh oregano
  • 1/2 sdk mkn saus tiram
  • 1/2 paprika, iris
  • secukupnya garam / kaldu ayam
  • Masak semua bahan di atas hingga meresap, tanpa perlu air ya..ayam cincang mudah matang kok.
  • Cek rasa
  • Ambil selembar kulit tortilla, beri tumisan, keju mozzarella.
  • Penyelesaian bisa di lipat lalu Panggang di teflon atau di buat seperti Pizza juga enak panggang di oven yaaa....
Selamat mencoba ya ... !

Minggu, 15 Agustus 2021

Chicken Wing

 


Chicken Wing

Selamat sore,

Sore tadi Yodha dan Papinya ngobrol, Yodha tanya Papinya mau lauk apa buat makan malam, dan papinya sedang pengin 'chicken wing' seperti di Pizza Hut. OK, Yodha saja yang bikinin kalo cuma itu permintaannya. Karena kebetulan Yodha penggemar berat chicken wing, jadi sebenarnya Yodha cari dukungan saja.

Di kulkas masih ada chicken wing, stock yang dibeli dari supermarket kemarin sore. Masih tampak segar karena kiriman baru dari suppliernya. Tapi sepertnya Yodha juga ingin improvisasi resep sendiri, mau coba apakah hasilnya akan disukai Papinya atau tidak.

RESEP CHICKEN WING ALA CHEF YODHA

Bahan :
  • 600 gram sayap ayam, bisa beli di supermarket, atau pakai sayap ayam utuh, potong jadi 2 bagian sesuai ruas.
  • 1 sendok teh air jeruk nipis
  • 1/2 sendok teh garam
  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • 2 cm jahe, geprek
  • 1 sendok teh minyak wijen
  • 2 sendok makan saus sambal extra pedas
  • 2 sendok makan kecap manis
  • 1 sendok makan saus tiram
  • 1 sdk teh merica hitam bubuk / merica biasa
Cara Membuat :
  • Cuci bersih sayap ayam, lumuri dengan air jeruk nipis, cuci kembali hingga bersih.
  • Lumuri dengan garam, diamkan 15 menit hingga meresap.
  • Campur ayam dan semua bumbu lain, aduk rata.
  • Diamkan di kulkas 1 jam kalau mau lebih meresap.
  • Letakkan di wajan, tutup rapat dan masak dengan api kecil tanpa air ya...hingga ayam matang dan saus mengental.
  • Koreksi rasa terlebih dahulu sebelum di angkat, boleh di tambah sesuai selera aneka sausnya, kalau aku suka yang agak manis pedas, gurih..pas dech menurutku.
  • Tinggal di panggang di oven atau di goreng sebentar dech..aku tadi panggang pakai airfryer.
  • Aku tadi iseng tak tambahkan 1 sdk mkn margarin pas manggang di airfryer.. jadi lebih harum dan lebih cepat matang. 😀
Selamat mencoba!

Minggu, 16 Mei 2021

Manisan Kolang-Kaling

 

Manisan Kolang-Kaling

Selamat Hari Raya Idul Fitri 1442H teman-teman, mohon maaf lahir dan batin yaa ...


Walaupun lebaran tahun ini seperti lebaran tahun kemarin, alias "di rumah aja" harus tetap bahagia dan semangat ya berkumpul bersama keluarga inti. ❤️

Kue kering aku malah gak sempat bikin banyak, nanti aja habis lebaran bikinin ponakan di Kerawang yang request kue nastar dll, tapi alhamdulilah malah dapat kiriman banyak hampers kue-kue dari para sahabat dan relasi.

Ada juga hampers cantik dari IG @emakuindonesia dan juga dari IG @tekwan_cek.khekei, terima kasih semuanya sih semuanya. Belum lagi dari relasi-relasi suami.

Aku udah gak masak menu bersantan hari ini, udah nyetok di freezer buat besok 😂... Ada rendang dll dan udah bikin ketupat pakai rice cooker aja.

Tadi buka puasa pakai sop ikan aja seger, karena seharian bikin pempek sama ayam panggang, buat besok kumpul-kumpul di rumah Eyang Yodha, plus saat pergi ke pasar masih nemu kolang-kaling.

Resep Manisan Kolang Kaling, Enak Tidak Terlalu Manis.

Bahan :
  • 750 gram Kolang Kaling segar
  • 150 gram gula pasir
  • 3 daun pandan
  • 3 daun jeruk
  • 1000 ml air
  • 1/2 sdk teh garam
  • 1/4 sdk teh pewarna makanan
Cara Membuat:
  • Masukkan semua bahan ke panci..masak hingga meresap tapi kuah jangan habis
  • Dinginkan
  • Simpan di toples dengan sisa kuah kaling seger..jadi buat manisan aja 😀😀
Selamat mencoba !

Kamis, 30 Juli 2020

Tumpeng Komplit untuk ULTAH INFORMA Ke-16

Tumpeng Komplit

Sore, 

Masak kali ini beda teman-teman, karena aku masak spesial. Nasi Tumpeng Komplit dengan lauk pauk lengkap. Nasi tumpengnya aku buat menu Nasi Kuning dengan lauk Semur Daging Jawa, Ingkung Ayam Panggang, Sambel Goreng Spesial, serta lauk-lauk lain yang sudah aku siapkan sebelumnya.

Aku masak Nasi Kuning dan 3 macam lauk itu cuma dalam waktu setengah hari saja lho kemaren, cepet kan ?! Karena aku pakai alat-alat dapur modern dan keren dari (IG) @informaid. Masak jadi lebih cepat dan lebih semangat.

Oh ya teman-teman (IG) @informaid lagi ada diskon spesial dalam rangka ulang tahun yang ke-16 nich, Yuk buruan belanja ke Informa!

Info selanjutnya di link berikut ya: bit.ly/INFXBUNDADIDI
Nasi Kuning Praktis Rice Cooker

Bahan : 
  • 500 gram beras, cuci bersih, 
  • 1 sdk teh kunyit bubuk, 
  • 2 daun pandan, 
  • 2 daun jeruk, 
  • 2 bawang putih, cincang, tumis, 
  • 2 sdk teh garam, 
  • 750 ml santan
Cara Membuat :
  • Masukkan semua bahan ke dalam rice cooker, jika sudah matang, aduk-aduk, tutup kembali hingga saat disajikan.
  • Jika pakai rice cooker bukan digital, setelah matang tekan tombol cook lagi, agar lebih tanak.
  • Kalau pakai rice cooker digital, cukup sekali masak.
Semur Daging & Telur

Bahan :
  • 300 gram daging bagian lulur atau bagian lain sesuai selera, iris sesuai selera
  • telur rebus, kupas
  • 5 sendok makan kecap manis
  • 1 sendok teh kaldu sapi dan garam secukupnya
  • Bawang goreng secukupnya untuk taburan
  • 600 ml air
  • 1 tomat cincang
  • Bumbu Halus :
  • 6 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 4 butir kemiri
  • 1/2 sendok teh merica butiran
Cara Membuat :
  • Tumis bumbu halus hingga benar-benar matang dan harum
  • Masukkan daging, aduk hingga berubah warna
  • Masukkan telur, air dan semua bumbu lain
  • Tutup panci
  • Masak dan ungkep dengan api kecil hingga bumbu meresap dan kuah mengental
  • Koreksi rasa
  • Sajikan hangat dengan taburan bawang merah goreng
Note :
  • Telur bisa rebus biasa atau di pindang dulu.
  • Daging agar mudah empuk..pakai bagian lulur ❤️
Resep Ayam Panggang

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
  • 1 ekor ayam kampung
  • 2 lembar daun salam , lengkuas 2 cm memarkan
  • 4 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya, disobek-sobek
  • 1 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
  • 1/2 sendok makan garam ( secukupnya )
  • 1 sendok makan gula merah sisir
  • 1 sendok teh asam jawa
  • 600 ml santan dari 1 butir kelapa
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
  • 1 sendok teh ketumbar bubuk
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • 1/4 sendok teh jintan bubuk
  • 10 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 5 butir kemiri, disangrai
  • 1 cm jahe
  • 1 cm kunyit, dibakar
Cara membuat :
  • Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun salam, daun jeruk, lengkuas dan serai sampai harum. Tambahkan ayam. Aduk sampai berubah warna.
  • Masukkan santan, garam, gula merah, dan air asam. Masak sampai meresap dan bumbu dan santan mengental jadi areh
  • Bakar sambil dibolak-balik dan dioles sisa bumbu di campur kecap sampai harum.
Video Resep lengkap bisa dilihat di : https://www.youtube.com/watch?v=RL6bcICVzNI

Selamat mencoba!




Kamis, 23 Juli 2020

Nasi Hainan Ayam Panggang

Nasi Hainan, Ayam Panggang.

Hello teman-teman,

Pandemi masih belum berakhir, semoga kita dan keluarga selalu diberikan kesehatan ya ...
Nah, di saat pandemi seperti ini penting untuk menjaga kesehatan biar jauh dech dari corona ... Ngeriii !

Apalagi kemarin aku baca artikel di klikdokter.com mengenai penyakit penyerta atau komorbid pada penderita COVID-19, diantaranya tekanan darah tinggi atau hipertensi, diabetes, jantung, dan obesitas yang dimana dapat membuat tubuh lebih rentan terinfeksi virus.

Pentingnya menjaga pola hidup sehat memang benar-benar harus diterapkan nih..
Buat keluarga aku pastikan selalu memasak menu sehat dengan gizi seimbang. Menu hari ini aku pilih ayam hainan sebagai sumber protein.

Untuk memenuhi nutrisi harian aku dan keluarga, cairan tubuh juga menjadi point utama nih. Jangan sampai dehidrasi ya. Nah, air kelapa ini punya kandungan serat, potasium, kalium, magnesium serta nutrisi lainnya yang bukan hanya akan memenuhi nutrisi aku dan keluarga juga memberikan manfaat sehat untuk tubuh.

Agar lebih praktis, hygienis, dan pastinya mudah disimpan aku selalu stock #hydrococo di rumah. Rekomen banget untuk teman-teman yang sedang menerapkan pola hidup sehat 🤗

HydroCoco : Nasi Hainan Ayam Panggang


Resep Nasi Hainan

Bahan Nasi:
  • 300 gram beras
  • 2 siung bawang putih, dimemarkan
  • 1 cm jahe, dimemarkan
  • 1/2 sendok teh garam, 1 sendok teh saus tiram, 1/4 sendok teh gula pasir
  • 450 ml air kaldu ayam
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis
Bahan Ayam:
  • 1/2 ekor ayam bagian bawah

Bumbu Perendam (aduk rata):
  • 3 siung bawang putih, dimemarkan
  • 2 cm jahe, diiris tipis
  • 1 sendok makan kecap asin
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 1 sendok teh minyak wijen , 1 sendok makan saus tiram
  • 50 ml air
Bahan Kuah:
  • 2 siung bawang putih, dimemarkan
  • 1 cm jahe, dimemarkan
  • 1.000 ml air kaldu ayam
  • 2 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 1 batang daun bawang, diiris halus
  • 1/4 sendok teh minyak wijen
  • 1 sendok makan minyak untuk menumis
Bahan Pelengkap:
  • 1 batang daun bawang, diiris halus
Cara membuat:
  • Nasi, panaskan minyak. Tumis bawang putih dan jahe sampai harum. Masukkan beras, garam, saus tiram dan gula pasir . Aduk rata.
  • Tuang air kaldu ayam. Pindahkan ke dalam Rice Cooker, masak seperti biasa hingga matang
  • Ayam, rendam ayam dalam bumbu perendam. Tusuk-tusuk dan diamkan 30 menit. Kukus 45 menit sampai matang. Lepaskan ayam dari tulangnya. Olesi dengan sedikit mentega, kecap manis dan saus tiram. Panggang di teflon hingga kecoklatan.
  • Kuah, panaskan minyak. Tumis bawang putih dan jahe sampai harum. Masukkan air kaldu ayam, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Masak sampai matang. Tambahkan daun bawang dan minyak wijen. Aduk rata.
  • Sajikan nasi bersama irisan ayam, kuah, dan sambal jika suka.
Selamat mencoba!

Selasa, 13 Agustus 2019

No Knead Chicken Carrot Buns

Assalamu'alaykum


Beberapa waktu yang lalu, saya rajin mantengin youtube selama berjam-jam. Selama ini jarang sekali saya lihat youtube karena saya pribadi lebih suka membaca daripada lihat video, meski video tentang resep sekalipun. Saat itu saya sedang mendapat bonus kuota internet beberapa GB dari provider yang saya pakai (biasanya saya cuekin bonusnya padahal sering banget dapet bonus). Makanya bisa ugal-ugalan ngabisin kuota buat youtube, hihihi...... Asik kan ya. Meski begitu, dalam sehari saya tidak bisa habis 1 GB karena mata sudah menjerit kelelahan. Kepala pun jadi migrain jadinya. Mau gak mau harus stop, istirahat melihat hp. Akibatnya bonus kuota tidak habis dan masih tersisa cukup banyak (mulai medit alias itungan deh hihihi).

Nah di youtube ini saya kepincut dengan aneka resep roti dari Ninik Becker. Resep yang saya tonton kebanyakan yang versi asin (savoury bread) daripada manis. Dari sinilah saya mendapat berbagai macam contoh roti asin yang bisa saya terapkan ketika bikin roti. Selama ini lebih sering bikin roti manis daripada roti asin. Jujur saja, beberapa waktu terakhir saya sudah merasa bosan dengan roti manis. Kepaksa bikin roti manis mulu karena menyesuaikan dengan selera orang rumah yang kalo gak isi coklat, pisang atau sarikaya. Berhubung emak sudah mblenger dengan aneka roti manis, melihat roti-rotinya mb Ninik jadi ngiler seketika. Apalagi adonan rotinya ada yang tanpa ulen. Cuma diaduk-aduk pakai sendok kayu doang. Sip deh. Dari sekian banyak resepnya, saya tertarik dengan Carrot Buns. Adonan roti dan isi dicampur jadi satu kemudian dioven. Jadi isinya bisa menyebar ke semua bagian roti, tidak hanya di tengahnya saja seperti filling. Selama ini saya belum pernah bikin roti pakai isian yang dicampur ke adonan rotinya. Roti yang dihasilkan ini lembut, chewy dan moist karena menggunakan cairan cukup banyak dan penambahan sayur di dalamnya. Ternyata kami bisa menikmati roti dengan tekstur seperti ini karena enak. Roti dipadu dengan ayam dan sayur tuh emang top. Apalagi plus keju. Klop dah. Resep di bawah sudah dimodif sesuai selera saya ya. Tapi cara membuatnya tetep nyontek. Fermentasi adonan ini hanya sekali saja, yaitu setelah masuk loyang, sebelum dioven. Sekarang bikin rotinya yuukkk.....


Bahan roti tanpa ulen (no-knead bread) :
400 gr terigu serbaguna
7 gr yeast instant
2 telur utuh
400 ml susu cair
3 sdm gula
1 sdt garam
3 sdm butter tawar, suhu ruang

Bahan campuran :
1 butir bawang bombay, cincang
150 gr wortel, parut kasar
250 gr daging ayam rebus, suwir suwir (bisa ganti tuna, minced beef, sosis, smoked beef dll)
2 batang daun bawang, iris tipis
½ sdt garam
¼ sdt pala bubuk
¼ sdt lada bubuk/lada parut
100 gr terigu.
100 gr keju cheddar diparut (boleh lebih kalo demen gurih)

Olesan : telur kocok

Cara buat :
1. Roti : siapkan wadah besar, campur semua bahan kecuali mentega, aduk pakai sendok kayu atau centong sampai rata. Masukkan butter, aduk rata kembali. Adonan lembek, kental dan lengket seperti adonan cake. Tutup dan sisihkan sebentar, sementara kita membuat campuran ayam wortel.

2. Campur ayam rebus, wortel parut, daun bawang dan bawang bombay, aduk rata. Bumbui garam, pala dan lada, aduk rata. Beri terigu, aduk kembali sampai rata.

3. Tuang campuran ayam terigu ke dalam adonan roti tadi. Aduk rata pakai sendok kayu. Tambahkan keju parut, aduk rata. Adonan lembek dan lengket.  Sisihkan.

4. Siapkan 1 buah loyang ring diameter 22cm tinggi 5 cm. Dan 1 buah loyang loaf 20x7x8 cm. Olesi mentega/margarin. Isi dengan adonan setinggi 60%. Tutup loyang dan fermentasikan hingga naik 90%.

5. Panaskan oven suhu 180'C. Olesi permukaan adonan dengan telur. Segera panggang adonan selama 40-45 menit hingga matang berwarna golden brown. Keluarkan dari oven.


Kamis, 01 Agustus 2019

Pukis Kenyal Dan Praktis, All In One Method

Assalamu'alaykum


Entah kenapa hari ini saya merasa bersemangat ingin membuat cemilan, meski di kepala belum punya ide mau bikin apaan. Langsung deh, "inspeksi" bahan kue di toples gede untuk melihat bahan apa saja yang masih tersedia. Saya melihat masih ada terigu dan gula pasir. Ketika buka kulkas masih ada telur dan instant yeast. Pingin bikin roti atau pukis yah ? Bingung nih. Akhirnya saya pilih pukis saja karena masih pingin pegang mixer setelah bikin Eggless Marble Sponge Cake tempo hari. Itung itung biar gak kelamaan nganggur mixernya. Kali ini saya pingin cara pembuatan pukis yang praktis, all in one method alias semua bahan digabrukin ke dalam baskom kemudian diaduk. Berhubung tepungnya banyak, saya pakai mixer saja supaya cepet nyampur. Ketika menyiapkan bahan, saya teringat dengan pukis pasar yang biasa dibeli. Tekstur pukis pasar tuh rada kenyal, sedikit liat dan lentur. Saya berpikir mungkin diberi tapioka kali ya. Akhirnya saya mengambil tapioka untuk dicampurkan pada terigunya. Adonan ini tidak harus dikocok sampai mengembang seperti sponge cake. Asal sudah rata dan licin teksturnya, sudah cukup. Gampang kan, mana praktis dan cepet lagi. Setelah adonan selesai, tinggal difermentasi dan bisa ditinggal melakukan pekerjaan lain. Setelah matang, teksturnya seperti yang saya inginkan. Sedikit membal gitu, mirip pukis di pasar. Jadi ini bukan pukis yang lembyut ya. Kalo ingin pukis lembut, hilangkan tapiokanya dan ganti dengan terigu. Untuk 1 resep adonan ini bisa menghasilkan 30-40 pcs pukis ukuran kecil. Ukuran cetakan yang saya pakai ada di foto ya. Yuk sekarang dilihat resepnya yuk....


Bahan :
500 ml santan sedang
1 sdt garam
3 lbr daun pandan, simpulkan
50 gr mentega (boleh diganti margarine)
425 gr terigu serbaguna
75 gr tapioka/kanji/aci
½ sdt baking powder
250 gr gula pasir
3 butir telur ayam
½ sdt vanili bubuk
1 sdt (4 gr) yeast/ragi instant
Margarine untuk olesan setelah matang

Cara buat :
1. Rebus santan, garam dan daun pandan sampai mendidih, sambil diaduk-aduk supaya tidak pecah. Masukkan mentega kemudian matikan api. Biarkan mentega jadi meleleh kemudian sisihkan sampai hangat.

2. Dalam baskom atau mangkuk besar campur jadi satu terigu, tapioka, gula pasir, telur dan vanili. Sambil dituangi santan margarine, kocok pakai mixer speed rendah-sedang sampai rata dan tidak berbutir-butir. Adonan akhir agak kental seperti sponge cake. Taburkan yeast, kocok lagi asal rata. Tutup dan fermentasikan sampai naik 2 kali lipat (double) selama 1 jam (tergantung suhu ruangan).

Note :
* Jika tidak ada mixer, boleh diaduk manual pakai sendok kayu atau balloon whisk. Adonan tidak memerlukan pengocokan hingga mengembang. Asal sudah rata dan licin teksturnya, sudah cukup. Jika bergerindil, saring saja. Setelah disaring, masukkan instant yeast kemudian difermentasi.

* Pastikan yeast masih aktif ya. Jangan yeast yang telah mati. Jika ragu, boleh membuat biang dahulu untuk mengaktikan yeast. Ambil 100 ml santan hangat dari resep di atas, yeast dan 1 sdt gula pasir kemudian dicampur dan diaduk hingga rata. Biarkan berbuih selama 10-15 menit. Masukkan ke dalam adonan bersama dengan sisa santan margarine.

3. Panaskan cetakan pukis menggunakan api sedang. Setelah panas, kecilkan apinya. Olesi margarin. Aduk-aduk adonan supaya kempis dan semua gasnya hilang.

4. Tuang ke dalam cetakan setinggi 7/8, tutup. Panggang menggunakan api kecil sampai matang. Angkat. Selagi panas, olesi semua bagian pukis dengan margarine supaya tidak kering.

Note :
* Jika mau diberi toping, panggang setengah matang dulu. Kemudian taburkan topingnya. Tutup sampai matang.


Rabu, 14 November 2018

Pizza Jagung Ayam Mayonaise

Assalamu'alaykum


Tumben nih saya bikin pizza. Iya. Merasa jenuh dan bosen bikin roti manis. Pingin makan yang gurih gurih gitu. Membuat pizza merupakan pilihan yang tepat. Bahan yang mudah didapat jadi alasan saya ingin membuatnya. Bahan juga sudah tersedia di rumah. Mayonaise yang sudah beberapa lama menginap di kulkas jadi incaran untuk dibuat pizza ini. Selain menggunakan mayo, saya pakai tumisan ayam untuk melengkapi topingnya. Bumbu yang digunakan sengaja menggunakan bawang bombay 1 butir ukuran besar. Jika ukurannya kecil, gunakan 2 butir. Tujuannya supaya mendapatkan rasa manis alami dari bawangnya tadi. Enak lho bawang bombay tumis tuh. Rasanya manis.

Resep pizza ini mudah dibuat karena menggunakan metode no knead bread. Adonan kulit atau rotinya tanpa diuleni. Cukup diaduk menggunakan sendok kayu saja. Jadi gak perlu tenaga dalam untuk nguleninya. Karena tanpa ulen, penggunaan air agak banyak dan adonannya lembek. Jika lembek akan mudah meratakannya di atas loyang.  Gampil kan. Empuk lagi hasilnya. Selain itu adonan ini tanpa fermentasi lama. Hanya disisihkan sebentar beberapa menit, sementara kita menyiapkan bahan lain. Tahap ini secara tidak langsung membuat adonan jadi terfermentasi dengan sendirinya. Jadi sangat efisien dari segi waktu dan tenaga. Ya nggak ? Jujur, lebih mudah bikin pizza daripada roti karena roti pizza tidak membutuhkan tekstur khusus seperti halnya roti sobek, roti tawar atau roti manis. Seringkali penikmat roti menuntut tekstur yang lembab, lembut, moist dan serat panjang. Sehingga perlakuan adonannya pun khusus. Sedang pizza tidak. Asal nggak bantat, udah sip rotinya. Dan, topping yang enak tentunya. Sekarang lihat resep di bawah ini. Yuk cekidot.


Bahan kulit :
350 gr tepung terigu protein sedang
4 gr ragi instan
4 gr garam
2 sdm gula pasir
2 sdm minyak goreng
275 ml air hangat

Topping :
1 sdm minyak goreng
1 butir bawang bombay, cincang kasar
150 gr daging ayam, cincang kasar
Garam, lada secukupnya

6 sdm saus tomat, siap pakai atau homemade
1 tongkol jagung manis, rebus, pipil
4 sdm mayonaise
3 bh sosis ayam, iris bulat
Keju cheddar atau mozzarela, diparut, secukupnya
Oregano kering, secukupnya
Wijen putih untuk taburan

Cara membuat :
1. Kulit : campur air hangat, gula dan ragi. Diamkan sampai berbuih selama 5 menit. Masukkan minyak sayur, terigu dan garam, kemudian aduk menggunakan sendok kayu sampai rata. Adonan yang terbentuk lembek ya. Tutup. Sisihkan.

2. Topping : panaskan minyak goreng, tumis bawang bombay sampai bening. Masukkan ayam cincang. Beri garam dan lada. Aduk rata sampai ayam matang, matikan api. Sisihkan.

3. Siapkan 2 buah loyang pizza diameter 22cm olesi mentega atau minyak goreng. Sisihkan.

4. Kempiskan adonan. Lumuri tangan dengan minyak sayur atau minyak goreng. Bagi adonan jadi 2 bagian. Ratakan di atas loyang, dengan bagian pinggir lebih tebal. Tusuk-tusuk dasarnya pakai garpu supaya tidak mengembang jika dipanggang. Sisihkan.

5. Dalam wadah lain campur jagung pipil, ayam cincang dan mayonaise, aduk rata. Ambil adonan yang telah siap, olesi saus tomat, ratakan. Beri campuran ayam mayo di atasnya, ratakan. Tata sosis. Taburkan keju parut, sedikit oregano dan wijen. Sisihkan.

6. Panaskan oven suhu 200°C. Panggang selama 20 menit sampai kuning kecoklatan. Keluarkan, siap disajikan.

Hasil : 2 loyang 22cm


Jumat, 07 September 2018

BEKAL SEHAT KONGBAP


Untuk anak-anak yang masih sekolah TK, SD, tentu masih bawa bekal, tiap hari teman-teman. Pastinya butuh banyak ide bekal yang unik dan menarik nich. Aku mau kasih ide ya, menu bekal enak, sehat dan pastinya menarik untuk anak-anak ya.


Kali ini aku buat Nasi Kongbap yang aku cetak bulat, kasih Nori. Mau cetak bentuk segitiga juga bisa. Sesuai selera aja ya teman-teman. Aku tambahkan Kongbap di nasinya agar makin sehat dan kaya serat. Sudah tau kan, kalau Kongbap itu adalah aneka biji-bijian yang kaya serat alami yang di butuhkan tubuh. 

Cara mengkonsumsi Kongbap ini juga mudah, tinggal kita campurkan waktu memasak Nasi dengan takaran 250 gram beras, di tambah 1 sachet Kongbap. Kongbap ada tiga varian, ada orang, hijau, kuning. Aku tadi pakai yang warna hijau, lebih lengkap ada aneka kacang-kacangan juga. Yuk di coba teman-teman, rasa Nasi nggak berubah kok, tetap enak.

Kongbap bisa di dapat di minimarket ya, atau beli online juga banyak. Dengan mengkonsumsi Kongbap, tanpa terasa kita juga telah mengkonsumsi aneka serat setiap harinya tanpa terasa, enak kan.

Oke, kali ini aku share resep contoh bekal kreatif untuk anak ya.
Nasi Kongbap :
250 gram beras putih
1 sachet kongbap
air secukupnya seperti memaska nasi biasa, di tambah 50 ml

Masak seperti biasa ya di rice cooker. Cetak bentuk bulat, beri nori di salah satu sisi.
Ayam Panggang Madu

Bahan :
1/2 kg Ayam bagian sayap, potong jadi dua bagian
1/2 buah bawang bombay, cincang halus
2 siung bawang putih, cincang halus
2 sendok makan Madu
1 sendok makna saus sambal
1 sendok makan saus tomat
1 sendok makan kecap / secukupnya
1 sendok teh kaldu jamur / ayam, atau garam sedikit aja  / sesuai selera
1/2 sendok teh gula pasir 
1sendok teh merica

Cara membuat :
Campur semua bahan, remas-remas agar bumbu menyelimuti ayam
Masukkan wadah tertutup atau kantong plastik, simpan di kulkas minimal 2 jam
Letakkan di loyang, oven hingga matang. Karena aku pakai Air fryer, aku alasi dengan daun pisang
Panggang sekitar 20 menit jika di Air fryer, atau tekan tombol ayam. Jika oven ya sekitar segitu juga suhu 170 c ya. Selamat mencoba.
Tips : aku tadi panggang aku lapisi daun pisang atas bawah pakai airfryer jadi bisa mulus ayamnya. Lama memanggang sesuaikan alat masing-masing ya, jika di rasa masih kurag boleh di tambah waktunya. Kalau di air fryer yang aku pakai, 20 menit udah matang sempurna.

Untuk lauknya variasi yang cocok untuk Ayam Panggang Madu ini, Telur Gulung dan Mie goreng. Atau lauk lain sesuai selera ya. 

Ide lain menu bekal unik dengan Kongbap, bisa di lihat di akun instagram Kongbap ya, di SINI atau Facebooknya. Selamat mencoba ya teman-teman. 



Rabu, 18 April 2018

Set Menu Komplet untuk Makan Malam


Beberapa hari ini lagi rajin bikin set menu, jadi menu lengkap untuk makan malam aau makan siang...yaitu lauk dan pelengkap yang cocok. Karen a banyak teman yang sering wa  minta saran, kalau lauk ini cocoknya pendampingnya apa.dll.. ya oke lah..aku share aja sekalian ya teman-teman...apa yang aku masak sehari-hari untuk keluarga kecilku. Walau menu sederhana aja sich.

Tapi memang ciri khas aku menu ndeso gini kali ya..menu Indonesah banget ya hahah. Kalau bikin menu aneh-aneh kok malah pada kurang minat jika aku post di ig ya..hahah. Tapi memang menu-menu begini yang nggak bikin bosan ya jika tersaji di meja makan di rumah kita teman-teman.

Padahal ya menunya itu paling di bolak balik saja ya, misal hari ini aku rencana bikin Ayam bakar, tapi pas ngungkep ayam, itu waktu nyicipin terakhir waktu kuah udah habis dan mengental kok...malah enak rasanya bumbunya meresap..jadinya nggak jadi aku bakar haha. terus jadinya apa itu ayamnya..? Tau ya..hahah. Semur kerng mungkin ?..Pokoknya ini enak...jadi bumbu gurih manis seperti semur tapi pakai rempah lebih lengkap, terus di masak hingg akuah habis dan bumbu mengental.

Jika mau bisa di teruskan jadi Ayam bakar sich. Tapi tadi aku nggak gitu aja enak. Untuk bumbunya, mudah saja kok..yuk simak resepnya. Kalau untuk Urap sudah pernah aku sahre ya di sini resepnya teman-teman.

Kalau Rollade singkongnya...benta tak cek dulu, udah pernah ku share belum ya yang versi ini...hihi..saking banyaknya versi rollade Singkong ya pernah aku sahre. Ini versi yang praktis, langsung campur tahu dan daun singkongnya, terus di celup adonan tepung. Oke dech, resep Ayamnya dulu ya..ini teman-teman.


Bahan :
1 ekor ayam pejantan, potong-potong sesuai selera
2 lembar daun salam
1 batang sereh, memarkan
3 cm lengkuas, memarkan
1/2 sendok makan gula merah 
4 sendok makan kecap manis
1 sendok teh kaldu ayam dan garam secukupnya, atau garam aja jika suka
Air kelapa 600 ml

Bumbu halus :
6 siung bawang merah
3 siung bawang putih
4 butir kemiri
2 cm kunyit
2 cm jahe
1 snedok teh ketumbar
1/4 sendok teh merica butiran
1/8 sendok teh jintan 

Cara Membuat :
Tumis bumbu halus hingga harum dan matang.
Masukkan air kelapa dan semua bumbu lain, serta ayam
Tutup panci dan ungkep dengan api kecil hingga kuah habis dan mengental menyelimuti ayam ( Jangan lupa di tengah2 memasak di cicipi dulu sudah pas belum rasanya, sebelum kuah mengering )


Noted :
Jika mau di bakar, tinggal bakar aja atau panggang sebentar di teflon ya.

Selasa, 13 Februari 2018

Pizza Roll

Assalamu'alaykum


Sudah beberapa lama saya gak bikin roti rotian ya.
Ketika cek kulkas ternyata ada saus bolognaise di dalamnya. Kepikiran bikin pizza nih. Dan ketika belanja sayur saya beli ayam sekalian karena mendadak pingin pizza roll. Cara bikinnya seperti cinnamon roll.  Pizza roll ini diberi filling ayam lada hitam. Setelah filling disebar di atas permukaan adonan kemudian digulung. Dan saus bolognaise selain sebagai campuran filling, diperlakukan sebagai topingnya juga. Untuk keju saya pakai keju cheddar aja karena gak punya mozzarella. Untuk resep roti saya menggunakan terigu all purpose flour. Tetep enak dan empuk kok meski tidak menggunakan terigu protein tinggi.

Bahan roti :
500 gr terigu serbaguna
2 sdm susu bubuk
50 gr gula pasir
8 gr ragi/instant yeast
1 butir telur utuh
200 ml air es
50 gr mentega tawar
½ sdt garam halus

Bahan filling :
400 gr ayam fillet, potong dadu
1 butir bawang bombay, cincang
½ sdt lada hitam, gerus/tumbuk
1 sdt garam
2 sdt gula pasir

Pelengkap :
250 gr saus bolognaise siap pakai
200 gr keju parut (cheddar atau mozzarela)
Oregano secukupnya

Cara membuat :
1. Filling : panaskan sedikit minyak, tumis bawang bombay sampai layu. Masukkan ayam dadu. Menyusul lada hitam, garam dan gula. Aduk rata dan koreksi rasanya. Tambahkan kaldu bubuk jika suka. Setelah pas matikan api dan dinginkan.

2. Roti : campur terigu, susu bubuk, gula dan instant yeast, aduk rata. Buat lubang di tengah, masukkan telur. Tuangi air es sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai menggumpal dan sedikit lengket. Masukkan mentega dan garam, uleni lagi sampai kalis elastis. Bulatkan, tutup kemudian fermentasikan sampai mengembang 2 kali lipat atau lebih.

3. Ambil adonan kemudian tipiskan berbentuk persegi dengan ketebalan 1 cm.  Beri 1/2 bagian saus bolognaise, ratakan. Taburkan 1/2 keju parut, ayam lada hitam dan oregano. Dimulai dari sisi panjang, gulung seperti swiss roll sambil dipadatkan. Potong- potong jadi 20 bagian. Letakkan di atas loyang. Rapikan bentuknya. Biarkan mengembang gembul sekitar 50% dari besar semula.

4. Panaskan oven suhu 180'C. Ambil adonan yang siap panggang. Beri 1 sdm saus bolognaise sebagai toping. Taburi keju parut dan oregano. Panggang sampai kuning kecoklatan.



Rabu, 07 Februari 2018

Steak Krispy Toping Mozarella


Steak Krispy Daging...menu yang sudah sangat sering aku buat dan aku posting di webku ini ya teman-teman. Kemaren bikin lagi dengan toping ala-ala Cafe, pakai Keju Mozarella gitu..jadi beda kan, jadi bisa aku posting lagi hahah. Banyak banget variasi Steak Krispy ala aku ya.


Idenya dari nongkrong di Cafe kemaren weekend sama Yodha. Yodha udah mulai abg, pengen sesekali makan di cafe ala abg gitu, walau masih ngajak maminya hahah. Menunya sich biasa steak krispy aja, cuma biasa di tambah keju molor alias keju Mozarella...bukan hal yang sulit..hihi. Cuma keju Mozarella nya kurang banyak kemaren, karena stok tinggal dikit hihi. Ndak apa-apa dech yang penting tetap ada efek molor kejunya kata Yodha.

Resepnya kali ini aku pakai versi praktis aja, pakai Tepung Krispy yang aku jual. Kalau versi yang pakai racikan tepung sendiri sudah pernah aku posting ya dulu teman-teman, silahkan search aja di webku. Untuk yang kali ini saus juga aku pakai versi praktis.

Untuk steak krispy kali ini aku pakai tehnik yang di lumuri tepung krispy, celup telur, dan lumuri tepung krispy lagi. Tehnik ini membuat hasil lapisan tepungnya keriting cantik, renyah empuk. Namun harus di sajikan segera ya agar tetap renyah kriuk. Kelemahan lagi..boros ya jika untuk usaha celupan telurnya..haha. Nah jika mau irit, bisa pakai versi yang di celup larutan tepung, lalu di gulingkan ke tepung kering. 

Oke, aku share resepnya ya teman-teman..selamat mencoba, yang mau coba versi lainnya juga udah ada di webku, ada versi Steak Krispy Ayam, Steak Krispy Cumi, Ikan, dll. Jika kesulitan mencari resep di webku, cara termudah adalah, ketik judul resep, misal Steak Krispy Diah Didi di google, nanti akan muncul link resepnya ke arah webku, tinggal di klik aja.

Untuk dagingnya ini pakai daging bagian has ya teman-teman atau jika di supermarket, minta aja daging untuk bagian Steak. Tinggal di potong tipis-tipis kemudian di memarkan agar lebih empuk.  Menggorengnya juga harus di minyak yang agak banyak atau deep frying, jadi daging matang sempurna hingga bagian dalam.

Oke, Selamat mencoba ya teman-temanjika suka...

Steak Krispy Toping Mozarella

Bahan :
250 gram daging bagian has
150 gram TEPUNG KRISPY
1  butir telur

Pelengkap :
Kentang goreng, sayur campur rebus ( wortel, jagung manis, dan buncis )
Saus tomat atau sambal

Bahan Saus Steak :
1/2 buah bawang bombay, potong panjang
1 bawang putih, geprek
400 ml air
2 sendok makan saus tomat
2 sendok makan kecap manis
1 sendok makan saus tiram
1 sendok teh merica butiran kasar
Garam jika perlu, namun saus tiram sudah asin ya, jadi sedikit saja

Cara membuat saus :
Tumis bawang dengan margarin hingga harum
Masukkan air dan semua bumbu
Masak hingga mendidih
Kentalkan dengan 1/2 sendok makan tepung tapioka yang di larutkan dnegan sedikit air
Masak hingga mengental

Cara membuat Steak :
Potong daging has tipis-tips melintang melawan serat, bisa jadi 5 - 6 lembar, pipihkan
rendam daging dengan bumbu, 1 siung bawang putih halus, saus tiram 1 sendok makan, 1/2 sendok teh merica hitam tumbuk kasar, dan sedikit air
Tiriskan daging
Lumuri TEPUNG KRISPY kering, celup ke kocokan telur, lumuri kembali dengan TEPUNG KRISPY kering sambil di cubit-cubit hingga keriting
Goreng di minyak yang sudah di panaskan hingga matang
Taburi Steak dnegan Keju Mozarella parut
Panggang sebentar di oven api atas agar keju meleleh
Sajikan dengan saus dan pelengkapnya
Sajikan segera
Yummy

Oh ya teman-teman yang mau coba TEPUNG KRISPY untuk Steak  ini, silahkan wa ke 089654712500, kelebihannya tepung jualanku ini renyah dan tidak terlalu gurih atau asin, jadi pas untuk membuat Steak Krispy ini.



Rabu, 17 Januari 2018

Roti Pisang Pandan

Assalamu'alaykum


Apa kabar ? Ketemu lagi deh dengan saya 💗💗💗
Kali ini mau update Roti Pisang lagi. Jangan bosyen ya please hihihi....Kenapa sih demen amat bikin roti pisang ? Ya dong karena ini roti favorit orang rumah. Lagian bapaknya anak anak kalo beli pisang di pasar suka gak karuan banyaknya. Sengaja kali beli banyak biar dibikinin roti sama bininya hihihi 😁😁😁 Jadi ini dalam rangka ngabisin stok pisang uli yang bejibun. Tapi sebagian adonan diisi Ayam Kentang Kari sisa martabak telur kemarin. Enak lho roti diisi pake bumbu kari. Kapan kapan bikin ah roti pake isian dengan bumbu kari. Resep di bawah menggunakan pasta pandan dan santan ya. Santan tuh kalo dibikin roti enak banget. Sudah gitu lembab, gak seret dan awet lembutnya meski sudah nginep. Cobain deh kalo gak percaya. Sekarang saya lebih suka bikin roti pakai santan daripada pake susu cair. Yuk sekarang bikin yuk rotinya 😁😁😁

Bahan :
400 gr terigu protein tinggi
100 gr terigu protein sedang
100 gr gula pasir
8 gr ragi/yeast instant
1 butir telur utuh
1 sdt pasta pandan
225-250 ml santan sedang
2 sdm mentega tawar
½ sdt garam halus

Isian : pisang uli, ditumis dengan sedikit mentega atau margarine
Olesan : telur kocok + 1 sdm minyak sayur
Taburan : coklat meises, keju parut, biji wijen dll

Cara membuat :
1. Campur semua terigu, gula pasir dan yeast instant, aduk rata. Buat lubang di tengah, masukkan telur dan pasta pandan. Uleni sambil dituangi santan sedikit demi sedikit sampai menggumpal dan sedikit lengket.

2. Masukkan mentega dan garam, uleni sampai kalis elastis. Tutup adonan dan fermentasikan sampai naik 2x lipat atau lebih. Siapkan loyang lebar beralas kertas roti, olesi minyak, sisihkan.

3. Kempiskan adonan. Bagi adonan seberat 50 gr. Bulatkan dan istirahatkan 10 menit supaya rileks.

4. Taburi meja kerja dengan tepung. Ambil satu buah adonan, pipihkan bentuk oval. Letakkan pisang di salah satu ujung, gulung sampai setengah. Kerat kerat sisa adonan kemudian lanjutkan menggulung sampai habis. Tata di atas loyang. Lanjutkan hal yang sama dengan sisa adonan berikutnya.

7. Fermentasikan sampai adonan naik 70% dari besar semula. Panaskan oven suhu 200'C.

8. Olesi adonan dengan bahan olesan dan taburi coklat beras. Panggang sampai kuning kecoklatan selama 20-25 menit. Angkat dari oven dan selagi panas olesi mentega supaya tidak kering.

Hasil : 20 pcs

لِلّٰهِ مَا فِى السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضِ ۗ  اِنَّ اللّٰهَ هُوَ الْغَنِيُّ الْحَمِيْدُ

"Milik Allah-lah apa yang di langit dan di bumi. Sesungguhnya Allah, Dialah Yang Maha Kaya, Maha Terpuji."
(QS. Luqman: Ayat 26)

* Via Al-Qur'an Muslimah https://goo.gl/hWQsvK

Rabu, 29 November 2017

Sop Makaroni Sosis & Perkedel Crunchy Daging Asap


Kemaren Yodha dan papanya sakit barengan, pada meriang dan nggak mau makan..padahal sehari sebelumnya Yodha lahap makan Bebek Bacem habis dua potong. Sedih rasanya jika pada nggak mau makan. Akhirnya cuma masak Bubur aja kemaren. kerja juga nggak kosentrasi.

Alhamdulillah  pagi ini udah baikan, dan Yodha udah request Sup Sosis..tapi masih ijin sekolah biar pulih dulu, papinya udah berangkat kerja, karena sudah dua hari nggak ngantor. Nah supnya, biar ada karbonya aku tambah makaroni dech, jadi sup Sosis Makaroni. Dan Yodha sudah habis lumayan banyak tadi buat sarapan.

Yang aku takutin kalau Yodha nggak mau makan itu nanti bisa demam, terus sakit merembet yang lain, misal ke gangguan pencernaan, radang tenggorokan, dll. Tapi kalau udah mau makan lagi..udah tenang rasanya. Tapi jika lagi sakit, apalagi meriang itu memang kadang kurang nafsu makan ya teman-teman. Jadi paling enak makan yang ringan dan nggak terlalu berbumbu seperti Sup ini. Nah biar tetap bergizi, aku kasih Sosis yang kualitas bagus, jadi lembut juga rasanya.

Sekarang cuaca lagi agak ekstrim memang ya teman-teman, dingin banget di sini. Denger dari keponakan juga di Yogya lagi banjir ya, duch...moga aman-aman saja. Kemaren seharian di Semarang juga hujan terus, jadi mudah sakit. Makanya justru makananlah yang penting buat menangkal sakit. Sekarang ini yang penting sehat, nggak usah mikir banyak pantangan dulu wis, daripada pusing dan sakit hahah. Yang penting untuk daya tahan tubuh, makan seimbang, bergizi dan cukup ya teman-teman, daripada sakit..ya kan..hihi.

Di rumah juga aku sedia Jahe dan sereh, jadi tiap sore minum Teh campur Jahe, dan sere, buat penghangat badan sekaligus buat menangkal penyakit. Buat anak-anak , walau musim dingin karena sukanya jus ya tetap aku buatin Jus buat Yodha. Yuk semangat membuat makanan bergizi dan sehat untuk keluarga tercinta ya teman-teman. Dan ingat..Emaknya juga harus makan cukup ya, biar kuat, jika ada anggota keluarga yang lain sedang sakit...tetap kuat untuk merawat. Dietnya..esok aja..hahah...masih ada hari esok kok untuk diet ..lol ! ( jangan di tiru ya kalau yang ini teman-teman..alasan aja..karena memang alhamdulillah selalu doyan makan...:D )

Oke, aku share resep Sup nya ya..
Sop Makaroni Sosis

Bahan Sup :
100 gram makaroni
1 buah wortel, bentuk bungga
1/2 kuntum bunga kol, potong-potong
2 batang daun bawang, potong-potong
5 buah Sosis, bentuk bunga

Bahan kuah :
1 liter air kaldu ayam bening
 3 siung bawang putih, goreng, geprek
1/2 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh kaldu ayam / jamur
1/2 sendok teh gula pasir

Cara membuat :
Didihkan bahan kuah Sup di atas, jika sudah mendidih, masukkan wortel, Kembang kol, Daun Bawang, sosis, dan makaroni yang sudah di rebus dulu hingga setengah mengembang
Koreksi rasa, terakhir masukkan dan bawang dan taburi bawang goreng, sajikan.

Untuk perkedel, aku bikin Perkedel Crunchy, yang renyah di luar, lembut di dalam, aku pakai Tepung Kentang Flakes yang di seduh air panas, kemudian di beri bumbu-bumbu, resep sama sepeerti Perkedel Crunchy yang sudah pernah aku share di SINI , http://ift.tt/2AJ5iKY, bedanya tadi aku tambahin Daging Asap, jadi makin gurih dan bergizi. Di cemil juga enak lho Perkedel ini. Dan di jamin anti gagal, nggak akan ambyar waktu di goreng, karena tekturenya beda sama perkedel biasanya. 

Yang mau coba Tepung kentang flakes yang bisa buat Perkedel, Donat, Kentang panggang, dll, silahkan sms atau wa 089654712500, yuk buruan baru datang stok baru banyak...tapi cepet habisnya lho..hihi. Karena sangat praktis buat bikin cemilan berbahan kentang, Tepung Kentang Flakes ini.

Senin, 13 November 2017

Ayam Panggang Pedas Manis


Hari ini masak Ayam Panggang. Ayamnya utuh, aku ungkep dulu hingga bumbu mengental, lalu aku panggang di oven. Kebetulan dapat kiriman oven baru dari Mito, untuk di review kualitas ovennya..sip dech jadinya pakai oven baru manggangnya..hihi.

Kalau bikin Ayam Panggang utuh, paling pas memang di panggang di oven, karena api bisa atas bawah merata. Sebenernya tadi mau coba pakai alat panggangan di oven yang muter gitu, cuma kok males masang alatnya..hahah. Akhirnya aku taruh loyang aja...jadi dech, sama enaknya.

Untuk Ayamnya, aku pakai Ayam pejantan, lebih gurih dari Ayam broiler, tapi nggak terlalu alot dan lama masak seperti Ayam Kampung. Harga juga lebih murah Ayam Pejantan nich, seekor 35 ribu. Jika Ayam Kampung kan sampai 75 ribu per ekor..bisa dapat dua..hahah.

Tapi percuma juga sich beli Ayam Kampung di Semarang ini rasanya kok nggak *sekampung jika di Yogya..hahah..bahasanya aneh. Maksudnya..rasa Ayamnya kok ya kurang gurih, dan tekturenya tetep empuk ngga ada alot-alotnya sama sekali. Daging Ayamnya juga tetap putih. 

Beda sama di Yogya, kalau Ayam Kampung itu beneran gurih dan sedikit liat tekturenya dan aromanya itu khas. Di rebus pakai garam aja udah enak jika Ayam Kampung asli. Ah..jadi kangen makan Ayam Kampung ala Yogya..kalau nggak di masakin Ibu di rumah, ya makan di Ayam Goreng Kampung Mbah Cemplung...itu di jamin..asli Kampungnya..hihi.

Oke, dech aku share ya resep Ayam Panggang pedas manisnya ya teman-teman.  Sebenernya nggak pedes banget sich ini karena aku masak untuk Yodha dan papinya. jadi biji cabainya aku buang. Jika suka pedas beneran, bisa pakai cabai merah keriting dan di tambah cabai rawit pasti lebih mantap ya pedasnya. Kalau aku tadi pakai cabai merah besar dan cabai keriting, tapi buang biji semua..hihi.


Ayam Panggang Pedas Manis

Bahan :
1 ekor Ayam, aku pakai Pejantan
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas, memarkan
2 batang serai, memarkan
3 lembar daun jeruk, sobek
1 sendok makan gula merah
2 sendok makan kecap manis
2 sendok teh garam
1 sendok teh kaldu ayam
600 ml air kelapa

Bumbu :
10 butir Bawang merah
3 siung bawang putih
5 butir kemiri, sangrai
1 sendok teh ketumbar, sangrai
1 ruas jari jahe
1 ruas jari kunyit
4 buah cabai merah besar, buang biji
5 buah cabai merah keriting, buang biji

Cara membuat :
Tumis bumbu halus hingga harum dan matang
Masukkan air kelapa, ayam, dan bumbu lain, kecuali kecap
Kecap masuk ketika bumbu sudah hampir mengental
Ungkep api kecil hingga meresap dan bumbu mengental, jangan lupa cek rasa di tengah2 proses masak ya
Dinginkan
Oles sisa bumbu ke seluruh bagian ayam
Panggang hingga matang di oven sekitar 10 - 15 menit , aku pakai suu 200 C tadi api atas bawah.
Selamat mencoba


Rabu, 25 Oktober 2017

Bika Ambon Teflon

Assalamu'alaykum


Apa kabar ? Sudah seminggu saya gak update blog ya. Habis, lagi kena flu nih.
Sejak Sabtu kemarin sampai hari ini masih pilek. Alhamdulillah badan sudah enteng dan kepala tidak berat lagi. Sudah lama sekali saya tidak bikin bika ambon. Mungkin 2 tahun lebih. Gegara lihat tepung tapioka yang tidak segera dihabiskan (tadinya beli tapioka buat bikin kukis lebaran lalu. Tapi emak ini kan selalu malas bikin kukis hihihi....), saya merasa gatal seketika. Akhirnya buka blog, dan melihat resep lama bika ambon. Kepincut deh untuk memodifikasi resep yang ada. Resep ini, dulu saya dapat dari tabloid. Untuk yang kesekian kalinya saya modif untuk mendapatkan hasil yang diinginkan. Untuk proses pembuatan, menggunakan metode telur yang dikocok pakai mixer. Saya merasa, selama ini hasil inilah yang terbaik. Artinya bisa mengeluarkan serat lebih banyak jika dibanding metode aduk aduk menggunakan sendok, whisker atau spatula saja. Pengocokan telur bertujuan untuk memasukkan udara sebanyak banyaknya ke dalam adonan. Karena yeast yang notabene adalah makhluk hidup, membutuhkan udara untuk berkembang biak, untuk membentuk alur atau serat di dalam adonan. Jadi klop dan cocok, jika menggunakan metode seperti ini (IMHO). Entah jika saya nanti memakai resep lain. Apakah hasilnya bisa sebagus ini, saya belum bisa menjawabnya.

Bika Ambon
Sumber : Bika Ambon (http://ift.tt/2i4hXMQ)
Modifikasi : Rina Audie

Note :
* Pastikan yeast masih aktif. Jika biang tidak mengembang, buang. Ganti dengan yang baru.

* Lakukan tes air pada pan yang sudah panas. Percikkan air di atasnya. Jika mendesis dan segera menguap artinya pan cukup panas dan siap dituangi adonan.

* Untuk mendapatkan bika yang cantik dan tidak gosong, saya mengalasi teflon menggunakan kaleng bekas. Jika tidak, pasti gosong meski sudah menggunakan api super kecil. Ini artinya kompor saya masih terlalu panas. Kenali kompor masing masing untuk menghindari hangus.

Bahan :
200 ml santan sedang
5 lbr daun jeruk purut, buang tulang daunnya
1/4 sdt garam halus
1/8 sdt kunyit bubuk atau pewarna kuning
125 gr tepung tapioka kualitas baik (saya pake merk Pak Tani )
2 butir telur ayam
125 gr gula pasir
50 ml minyak goreng

Bahan biang :
40 gr tepung terigu protein sedang
6 gr yeast/ragi instant
1 sdm gula pasir
50 ml air hangat

Cara membuat :
1. Rebus santan, daun jeruk dan garam sampai mendidih sambil diaduk aduk supaya tidak pecah. Biarkan hangat. Ukur sebanyak 175 ml.

2. Biang : campur terigu, ragi instant, gula pasir dan air hangat, aduk rata dan diamkan selama 30 menit sampai mengembang. Sisihkan.

3. Dalam sebuah wadah kocok gula dan telur, menggunakan electric mixer sampai kental. Masukkan tapioka, kunyit bubuk dan biang ke dalamnya, kocok rata.

4. Masukkan santan dan minyak goreng, kocok sampai merata. Lanjutkan mengocok dengan speed rendah selama 10 menit. Adonan akhir yang terbentuk cair/encer ya. Fermentasikan selama 2 jam. Selama fermentasi akan terlihat gelembung dan buih di permukaan adonan.

5. Ambil teflon pan (wajan datar anti lengket) diameter 22cm. Panaskan di atas api kecil selama 30 menit.

6. Ambil adonan, tuang ke dalam pan panas. Akan terdengar bunyi mendesis ceesss.....begitu adonan dituang. Panggang menggunakan api kecil tanpa tutup. Biarkan adonan berlubang-lubang selama +/- 40 menit.

7. Setelah permukaan kue agak mengering atau 90% matang, tutup menggunakan tutup panci dan lanjutkan memanggang +/- 10 menit sampai permukaannya kering. Angkat dari api dan biarkan hangat. Keluarkan dari pan. Setelah dingin, potong dan sajikan.



Selasa, 15 Agustus 2017

Nasi Tumpeng Ala Bali



Bentar lagi tujuh belasan ya teman2. Nah...aku mau kasih ide nich menu untuk Tumpengan yang beda dari biasanya. Kalau biasanya bikin Nasi Kuning biasa, cobain dech bikin sesuatu yang beda untuk menu tumpengan di hari kemerdekaan nanti teman2. Siapa tau ada yang mau ikut lomba tumpeng atau dapat tugas nyiapin tumpeng untuk Perayaan tuuhbelasan ya..hihi.



Tumpeng ala Bali ini lainnya aja sich yang ala Bali..hihi. Lainnya lumayan komplet nich teman2. Untuk penyajian nanti bisa pakai takir2 seperti ini , jadi makin cantik kan ya. Oh ya nich menunya juga sehat aku masak pakai Olive oil..😃😃..tapi jika tidak ada bisa di ganti minyak biasa. Tapi jadi  mau lebih sehat, bisa memakai Olive oil seperti Fillipo Berio ini.

Jika membuat tumpeng, bisa kok di cicil dulu masak lauk2 yang awet ya biar ngga capek. Buat sehari sebelumnya ngga masa lah, bisa di simpan di kulkas. Tapi jika lauk seperti Sate Lilit, lebih baik di buat baru ya, agar lebih fresh rasanya 😊
Atau minimal bikin hiasannya dulu atau lipat2 daun nya..hihi. Tapi jika menyicil melipat daun, jangan lupa simpan di kulkas ya teman2, karena jika di diamkan semalaman aja, daun nampak  layu, nanti kurang cantik tumpengnya.

Oke, langsung aja ya..ini resep kompletnya teman2 :

Sate Lilit Ayam
Bahan :
Ayam 300 gram, cincang halus manual, pakai pisau atau food processor, jangan di blender nanti lembek adonannya
Kaldu Ayam 1 sendok teh
Gula merah 1 sendok teh
1 sendok makan Bawang merah goreng
10 buah Cabai Rawit Merah, iris halus ( sesuai selera pedasnya )
10 buah Batang serai, potong bagian pangkal saja yang putih
2 sendok makan Filippo Berio Pure Olive Oil

Bumbu halus :
Bawang merah 5 buah
Bawang putih 2 siung
Kemiri 3 butir, sangrai
1/2 ruas jari jahe, 1 ruas jari kunyit, 1/2 ruas jari kencur

Cara Membuat :
Tumis bumbu halus hingga harum dan matang dengan Filippo Berio Pure Olive oil
Campur semua bahan, kecuali batang serai
Aduk rata dan koreksi rasanya dengan cara enggoreng sedikit adonan
Jika sudah pas rasanya, lilitkan adonan ke Batang Serai
Panggang hingga matang, aku pakai grill pan yang di oles sedikit minyak
Pakai pan anti lengket juga bisa

Ayam Sisit
Bahan :
 2 sendok  makan Filippo Berio Pure Olive Oil
1 Dada Ayam yng telah direbus, lepaskan dari tulangnya, suwir halus

Bumbu Halus :
Cabe rawit dan cabe merah  sesuai selera (saya pakai 100 gram campur cabe rawit dan cabe merah)
Bawang merah kira kira 7 siung besar
Bawang putih kira kira 3 siung
Serai 2 batang ambil putihnya
Lengkuas seruas geprak
Garam, Gula , kaldu ayam sesuai selera
Kencur, jahe seujung jari /sedikit sekali
Terasi  goreng 1 sdt
Kemiri goreng / sangrai 4 biji
Santan kental kira kira 100 ml (ada juga versi yang tidak pakai Santan karena telah menggunakan kemiri, tapi aku lebih suka yang bersantan, lebih gurih )
Jeruk limau
Ayam Sisit
1. Haluskan/uleg semua bumbu diatas cabai besar/kecil, bawang merah putih, kemiri, terasi kencur, jahe
2. Tumis hingga harum semua bumbu diatas dengan sedikit minyak Filippo Berio Pure Olive Oil
3. Masukkan ayam yang telah disuwir, aduk hingga bumbu merata
4. Masukkan santan kental, lengkuas, serai geprak, didihkan dan kecilkan api
5. Tambahkan gula, garam, penyedap bila suka, cicipi hingga pas
6. Tunggu sambil terus ditumis tumis/diaduk aduk hingga santan/ayam mengering
7. Terakhir masukkan potongan jeruk limau , sambil diaduk dan siap untuk diangkat/disajikan

Kering Kentang gurih
Bahan :
300 gram Kentang, iris korek api kecil
Rendam di air garam secukupnya
Goreng hingga renyah dengan Filippo Berio Extra Light Olive Oil secukupnya hingga matang
Sambal Matah ( Bali )

Bahan :
4 buah bawang merah, iris tipis
6 cabai rawit merah, potong2 kecil
1/2 sendok teh terasi bakar
1 batang serai, ambil bagian putih, iris tipis2
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
1/2 sendok teh air jeruk limau
2 sendok makan Filippo Berio Pure Olive Oil
Cara membuat :
Campur semua bahan hingga tercampur rata, agak sedikit di bejek agar meresep semua bumbunya
Telur Bumbu Bali
Bahan :
10 buah Telur rebus, goreng di minyak panas hingga berkulit
1 batang serai, memarkan, 2 cm lengkuas, memarkan
2 lembar daun jeruk, 2 lembar daun salam
1 sendok teh garam ( secukupnya )
1/2 sendok teh kaldu sapi
1 sendok makan gula merah
1 sendok makan kecap manis
500 ml air
2 sendok makan Filippo Berio Pure Olive Oil
Bumbu halus :
10 buah cabai merah ( jika suka pedas boleh di tambah cabai rawit merah )
6 buah bawang merah
3 siung bawang putih
4 butir kemiri
2 cm jahe

Cara membuat :
Tumis bumbu halus dengan 2 sendok makan Filippo Berio Pure Olive Oil hingga matang dan harum, masukkan Telur, dan semua bumbu serta air.
Masak dengan api kecil hingga empuk, sambil sesekali di koreksi rasa.
Masak hingga kuah mengental, masukkan kecap, masak sebentar lagi hingga bumbu meresap
Sajikan 

Rabu, 02 Agustus 2017

Sate Lilit Ayam


Kemaren aku masak Nasi Balap khas Lombok. Nasi Balap itu Nasi semacam  Nasi bungkus yang lauk utamnya itu Ayam Pelalah. Semacam Ayam Sisit yang khas Bali. Bumbunya sich lebih komplet dari Ayam Sisit. Resep Nasi balap sich sudah pernah aku posting ya sama Ayam Pelalah nya..silahkan lihat postinganku di sini.


Nah, kali ini aku mau share resep sate Lilitnya aja...kemaren lauknya juga sekalian bikin ala-ala Bali Lombok pokoknya...jadi biar sekalian berasa liburan Bali Lombok hahah. Untuk sate Lilitnya aku pakai Ayam, terus pakai Cabai nggak di ulek sekalian, tapi aku iris halus aja agar sebagian bisa aku buat tidak pedas untuk Yodha.

Jadi Cabainya masuk terakhir setelah semua bumbu masuk dan di koreksi rasanya pas, tinggal di tambahkan cabai saja sesuai selera. Jadi pedesnya juga enak menggigit fresh, di banding cabainya di ulek sekalian sama bumbu. Untuk memanggang Sate ini cukup mudah kok, bisa langsung di teflon, karena sangat mudah matang ya teman-teman, ayam cincang seperti ini. Namun jika ragu-ragu ya bisa di goreng saja...matang maksimal..hihi. Tapi kalau di goireng tekturenya kurang juicy rasanya. Aku suka di panggang aja.

Oke, langsung saja ya ini dia resepnya teman-teman, selamat mencoba ya...
Sate Lilit Ayam

Bahan :
Ayam 300 gram, cincang halus manual ya..pakai pisau atau food processor, jangan di blender nanti lembek adonannya
Kaldu Ayam 1 sendok teh
Gula merah 1 sendok teh
1 sendok makan Bawang merah goreng
10 buah Cabai Rawit Merah, iris halus ( sesuai selera pedasnya )
10 buah Batang serai

Bumbu halus :
Bawang merah 5 buah
Bawang putih 2 siung
Kemiri 3 butir, sangrai
1/2 ruas jari jahe, 1 ruas jari kunyit, 1/2 ruas jari kencur

Cara Membuat :
Tumis bumbu halus hingga harum dan matang
Campur semua bahan, kecuali batang serai
Aduk rata dan koreksi rasanya dengan cara enggoreng sedikit adonan
Jika sudah pas rasanya, lilitkan adonan ke Batang Serai
Panggang hingga matang, aku pakai grill pan yang di oles sedikit minyak
Pakai pan anti lengket juga bisa

Jumat, 21 Juli 2017

Chicken Burger Homemade


Yeay..semangat pagi udah posting..hihi. Biar nggak lupa dan tenggelam ngerjain kerjaan lain aku usahakan pagi dech postingnya. tadi pagi-pagi bikin Burder Ayam untuk Yodha. Hari ini terakhir bawa bekal berat sich..minggu depan sich udah dapat lunch lagi dari sekolah..hihi. jadi cukup bikin cemilan aja mulai minggu depan. Tapi seminggu bawa bekal dari rumah ku cek ya habis terus. 

Sebenernya lebih bisa mengatur menu ya jika dari rumah..cuma aku gak teganya udah dingin kan.Secara Yodha di rumah makan tuch selalu anget. Makanya biarin dech..ikut lunch di sekolah kan di kantin model prasmanan gitu jadi masakannya masih anget seperti di rumah...walau pilihannya terbatas. Tapi biar Yodha juga belajar nggak pilih-pilih makanan. Kalau laper kan mesti enak ya di sekolah..hihi. Kalau bawa bekal dari rumah mah..bsia pilih ini..itu..lol..!


Hari ini Yodha requestnya Burger. tapi di kulkas lagi nggak ada stok daging, adanya Ayam..ya udah bikin Burger Ayam aja. Cara membuat sama seperti membuat isi Burger Daging, cuma bahan aja di ganti Ayam Cincang. Untuk Rotinya siap pakai aja beli di bakery banyak. Untuk Sausnya Yodha pilih Saus Mayo dan Saus Sambal di campur jadi satu. Biar ada kres-kresnya aku tambah juga Bawang Bombay Krispi tadi, Kentang juga goreng sendiri, kentang biasa di potong-potong..goreng..karena nggak sempat bikin kentang ala fast food, musti nginap dulu di freezer ya.

Oke..langsung aja aku share ya resep isian Burger Ayam nya...

Bahan :
300 gram Daging Ayam, cincang halus ( jangan di blender ya biar masih ada tekture juicy Daging ayamnya. Pilih Daging Ayam yang baru biar fresh dan manis.
50 garm Tepung roti, aku pakai yang kasar tadi, aku perciki susu cair secukupnya biar lembab
1 sendok teh kaldu ayam / jamur
1/4 sendok teh merica hitam halus / merica biasa
1/8 sendok teh pala bubuk
1 sendok teh gula pasir
1/2 buah bawang bombay, cincang, tumis sebentar

Cara membuat :
Campur semua bahan, aduk rata dan bentuk bulat pipih
Panggang di teflon yang di oles sedikit minyak
Agar mengkilat olesi sedikit kecap manis yang di campur saus tomat ya waktu memanggang ( ini mah ala Yodha yang suka agak manis..hihi..nggak ya nggak apa2 )
Siap dech buat isian Burger


Rabu, 19 Juli 2017

Ayam Panggang Madu


Help me.........teman2...:D

Sudah ngebut menyelesaikan kerjaan satu demi satu, masih aja belum selesai semua....hihi. Akhirnya pasrah pada waktu dech..mana dulu yang bisa aku kerjakan aku kerjakan dulu. Dan beneran..mau posting di web aja tertunda terus....huhu. Ayuk semangat ...semangat....! Memang aku nggak mau maksain diri lembur, terus tidur larut malam seperti dulu, soalnya resikonya lebih besar..bisa masuk angin..dan bakalan nggak bakal selesai semua kerjaan malahan jika sakit..hihi. 

Oke..sekarang share resep praktis dulu ya...menu makan malam Yodha tadi. Buatnya juga praktis, pakai air fryer aja. Jika nggak ada air fryer, bisa di panggang di oven ya teman-teman. Nggak punya oven, panggang di teflon, tapi tentu lebih lama ya jika di panggang di teflon matengnya. Kalau pakai air fryer atau oven kan sirkulasi panas merata atas bawah kena panas, jadi lebih cepat matangnya. Tadi aja aku tinggal mandi aja manggangnya..udah mateng sendiri. Yang mau tau tentang Air Fryer, silahkan lihat ulasanku di SINI ya...teman-teman.

Ayam Panggang Madu ini super duper praktis, nggak perlu repot, tinggal campur semua bahan dan bumbu, diamkan hingga meresap, panggang dech. Cocok juga buat menu bekal  anak-anak nich teman-teman. Campur Ayam dan bumbu dari malam, diamkan di kulkas semalaman, udah dech..pagi tinggal panggang aja..nggak repot dan cepat. Agar lebih cepat matang dan gurih, pakai bagian sayap Ayam ya...dan juga lebih gurih hasilnya.

Oke....langsung aja ya..aku share resepnya. Tips lainnya...gunakan ayam yang fresh ya teman-teman..agar lebih gurih dan tidak amis, jika langsung di panggang seperti ini. Beli aja di pasar tuch...murah meriah..dan pastinya fresh. Tapi pilih juga Ayamnya yang masih nampak segar ya teman-teman..tandanya kulitnya masih segar, belum layu. Karena banyak juga pedagang di pasar yang nakal..jualan kemaren yang nggak laku, di taruh kulkas dan di jual lagi. Jika begitu..sama aja dapat ayam yang nggak fresh juga dan sudah pasti amis rasanya...hihi.
Ayam Panggang Madu

Bahan :
1/2 kg Ayam bagian sayap, potong jadi dua bagian
1/2 buah bawang bombay, cincang halus
2 siung bawang putih, cincang halus
2 sendok makan Madu ( aku pakai Madur*** yang murah dan praktis nggak terlalu neg..hihi..nggak tau aku kurang suka madu asli, tapi kalau merk ini..oke buat masak...)
1 sendok makna saus sambal
1 sendok makan saus tomat
1 sendok makan kecap
1 sendok teh kaldu jamur / ayam, atau garam sedikit aja  / sesuai selera
1/2 sendok teh gula pasir 
1sendok teh merica hitam

Cara membuat :
Campur semua bahan, remas-remas agar bumbu menyelimuti ayam
Masukkan wadah tertutup atau kantong plastik, simpan di kulkas minimal 2 jam
Letakkan di loyang, oven hingga matang. Karena aku pakai Air fryer, aku alasi dengan daun pisang
Panggang sekitar 20 menit jika di Air fryer, atau tekan tombol ayam. Jika oven ya sekitar segitu juga suhu 170 c ya. Selamat mencoba.